Tafdil Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Sultra

  • Bagikan
H. TAFDIL
H. TAFDIL

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- H. Tafdil, seorang tokoh politik yang telah memimpin Kabupaten Bombana selama dua periode. Kini, dia membidik kursi DPR RI dalam Pemilihan Legislatif 2024. Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini, meneguhkan tekadnya untuk terus berkiprah di dunia politik, memperluas pengabdian untuk masyarakat Bumi Anoa di forum legislatif tertinggi.

“Keberadaan saya di senayan untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat Sultra. Masih banyak hal yang perlu ditingkatkan pembangunan daerah dan masyarakat,” ungkap Tafdil.

Tafdil sangat yakin bisa menjadi wakil rakyat yang tepat di Senayan. Sebab, dirinya punya pengalaman 10 tahun memimpin Bombana. Tentu saja, dirinya banyak tahu tentang berbagai permasalahan daerah dan masyarakat.

“Dengan mengetahui berbagai persoalan daerah dan masyarakat, sehingga memudahkan kita untuk memperjuangkannya di Senayan,” jelasnya.

Dedikasi Tafdil sebagai Bupati Bombana selama 10 tahun telah mendapat apresiasi masyarakat. Untuk itu, Tafdil bercita-cita untuk memperluas dampak positifnya ke tingkat nasional, dengan membidik kursi DPR RI. Suami dari Hj. Andi Nirwana Sebbu ini berharap, dapat mewakili dan memperjuangkan aspirasi masyarakat Bumi Anoa di tingkat nasional.

Secara umum menurut Tafdil, ada beberapa persoalan krusial yang harus diperjuangkan di Senayan. Dua diantaranya adalah pembangunan sektor pertanian dan perikanan. Sebagai politisi yang memiliki pengalaman menakhodai suatu daerah, Tafdil memahami pentingnya sektor-sektor tersebut dalam mendukung perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.

“Sulawesi Tenggara (Sultra) memiliki potensi pertanian dan perikanan yang sangat besar. Kalau dioptimalkan, maka bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” terangnya.

Tafdil menegaskan, keikut sertaan dirinya dalam kontestasi di Pileg 2024 ini, tidak hanya menargetkan jabatan legislatif saja. Lebih dari itu, ia berharap dapat memberikan dukungan konkret kepada pelaku usaha di bidang pertanian dan perikanan.

“Kita ingin melakukan aksi nyata untuk memajukan sektor-sektor yang strategis bagi keberlanjutan ekonomi daerah,” imbuhnya. (idh/b)

  • Bagikan