AJP Berjuang Menangkan Golkar

  • Bagikan
Calon anggota DPRD Sultra dari Golkar, Aksan jaya Putra bersama warga Kendari.
Calon anggota DPRD Sultra dari Golkar, Aksan jaya Putra bersama warga Kendari.

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Aksan Jaya Putra bertekad mengantarkan Golkar Sulawesi tenggara (Sultra) berjaya di Pemilu 2024. Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPD II Golkar Sultra ini menyiapkan strategi khusus untuk menang Pemilihan Calon anggota Legislatif (Pilcaleg) 2024 dengan perjuangkan Golkar mengumpulkan kursi DPRD Sultra.

Kepedulian pria yang akrab disapa AJP ini teruji di tengah masyarakat. Sebagai anggota DPRD Sultra, Ia getol menyuarakan aspirasi rakyat hingga terealisasi.

“Saya berjuang tulus dan ikhlas bagaimana masyarakat Kendari bisa lebih sejahtera. Hal itu roh perjuangan saya,” kata Aksan Jaya Putra kepada Kendari memfasilitasi dengan pihak terkait agar aspirasi yang dimaksud diakomodir, ”ujarnya. Selain tengah berjuang agar dirinya terpilih menjadi anggota DPRD Sultra, AJP juga punya misi membesarkan Golkar. Aksan Jaya Putra mengatakan, Golkar memiliki 7 kursi di DPRD Sultra yang Pos, Kamis (25/1).

MKGR Sultra ini kerap blusukan dan berdialog dengan rakyat guna menyerap berbagai aspirasi. Seluruh aspriasi ditampung kemudian dikoordinasikan dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait yang berkorelasi dengan jalur kewenangan aspirasi yang diserap.

“jika usulan atau aspriasi rakyat berkaitan langsung dengan bidang saya di DPRD, maka saya all out memperjuangkannya. jika bukan bagian dari kewenangan sesuai bidang saya, maka saya hanya memfasilitasi dengan pihak terkait agar aspirasi yang dimaksud diakomodir,” ujarnya.

Selain tengah berjuang agar dirinya terpilih menjadi anggota DPRD Sultra, AJP juga punya misi membesarkan Golkar.

Aksan jaya Putra mengatakan, Golkar memiliki 7 kursi di DPRD Sultra yang merupakan hasil capaian Pemilu 2019 lalu. Dasar 7 kursi tersebut menjadi pelecut semangat untuk menggelorakan kerja-kerja politik di tengah masyarakat, dengan muara meraih misi besar atau target 11 kursi di Pemilu 2024.

“Capaian 7 kursi di Pemilu 2019 lalu menggambarkan basis suara kami sangat besar. Kekuatan inilah yang terus kami rawat untuk memenangkan Golkar di Pemilu 2024, ”kata Aksan Jaya Putra.

jika target 11 kursi tercapai, kata dia, maka pimpinan DPRD Sultra bisa jatuh di pangkuan Golkar. Kemudian di Pemilihan Gubernur 2024 bisa mengusung figur secara mandiri tanpa harus susah payah mencari koalisi.

“Dimana-mana saya bersosialisasi atau bertatap dengan warga selalu membawa warna Golkar. termasuk bersosialisasi melalui media sosial atau- pun baliho di jalan-jalan protokol selalu menunjukkan warna Golkar. Ini bagian dari keseriusan saya memenangkan Golkar di Pemilu 2024,” tandas Ketua Fraksi Golkar DPRD Sultra. (ali/b)

  • Bagikan