KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Calon Anggota Legislatif (Caleg) DPRD Sulawesi Tenggara (Sultra) Yudhianto Mahardika masif mengunjungi relawannya di tingkat kecamatan. Teranyar, Yudhianto menemui simpatisannya di Kecamatan Poasia.
Yudhianto Mahardika mengaku pertemuan bersama warga rutin digelar. Selain menyampaikan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi)-nya, anggota legislatif (Aleg) juga untuk meyakinkan masyarakat untuk tetap solid dalam mendukungnya pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
"Saya terus membangun silahturahmi dan komunikasi dengan masyarakat. Kami berkomitmen untuk mengawal aspirasi masyarakat untuk pengabdian selanjutnya yakni Periode 2024 - 2029," ungkap Yudhianto Mahardika kemarin.
Tidak hanya di Kecamatan Kambu, dimasa kampanye ini (28 November 2023 - 2 Februari 2024) Yudhianto Mahardika bakal menyasar beberapa kecamatan lainnya di Daerah Pemilihan (Dapil) Kota Kendari seperti diantaranya Kecamatan Kendari, Baruga, Puuwatu dan Kecamatan Wuawua.
Sekedar informasi, pada Pileg 2019 Yudhianto Mahardika berhasil meraup sebanyak 12.917 suara pada daerah pemilihan (dapil) Kota Kendari. Sukses meraih belasan ribu suara membuatnya terpilih sebagai anggota DPRD Sultra Periode 2019 - 2024 (c/ags)