-- Ajak FKKP Kendari Jaga Pancasila untuk Bangun Perekonomian
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Semangat anggota DPD RI, Andi Nirwana Sebbu dalam menanamkan nilainilai konsensus kebangsaan kepada masyarakat Sulawesi Tenggara (Sultra) tak pernah padam. Senin, 22 Januari 2024, ANS sapaan akrabnya, kembali ke lapangan untuk bertatap muka secara langsung dengan berbagai lapisan masyarakat, khususnya Forum Komunikasi Koperasi Perikanan (FKKP) Kota Kendari.
Di hadapan peserta sosialisasi, Andi Nirwana secara aktif memberikan pemahaman tentang empat pilar MPR RI yang terdiri dari Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika. Andi Nirwana memandang pentingya memperkuat pemahaman masyarakat terhadap prinsip-prinsip dasar negara, terutama masyarakat yang terlibat dalam Forum Koperasi Perikanan.
“Sosialiasi ini menjadi sangat penting bagi masyarakat yang terlibat sebagai pengurus maupun anggota dalam sebuah koperasi, terlebih koperasi memiliki peran krusial sebagai penyokong utama perekonomian nasional,” ungkapnya.
Diakuinya pendirian dan sistem pengelolaan sebuah koperasi didasarkan pada asas kekeluargaan dan saling tolong menolong, sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila. Koperasi telah menerapkan nilai-nilai luhur Pancasila, seperti pada sila pertama, di mana keanggotaan koperasi berasal dari berbagai kalangan agama, dan pelaksanaan kegiatan koperasi tidak lepas dari norma-norma agama.
Sila keempat Pancasila juga diterapkan, dengan koperasi dikelola secara demokratis dan pengambilan keputusan dilakukan melalui musyawarah mufakat dalam rapat anggota. Demikian pula, sila kelima Pancasila yang sejalan dengan asas koperasi, yaitu asas kekeluargaan dan gotong royong, menekankan pada kebersamaan dan keadilan sosial bagi anggota dan masyarakat sekitar.
Melalui sosialisasi empat pilar ini, Stikandi Sultra di parlemen Senayan periode 2019-2024 ini, berharap semua pihak dapat memahami dan menyadari bahwa pentingnya Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 sebagai konstitusi negara, NKRI sebagai bentuk negara, dan Bhinneka Tunggal Ika sebagai semboyan negara memiliki peran penting dalam membangun ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Sementara itu, Ketua Forum Komunikasi Koperasi Perikanan Kota Kendari, Salwan menyambut baik sosialisasi empat pilar yang telah dilakukan oleh Anggota DPD RI Dapil Sultra, Andi Nirwana Sebbu. Menurutnya, nilai-nilai kegotong-royongan dan toleransi yang diusung dalam sosialisasi tersebut memiliki relevansi yang tinggi di masyarakat, khusunya masyarakat yang terlibat atau fokus di sektor perikanan.
"Ini penting bagi kami para nelayan. Nilai-nilai kegotong-royongan, toleransi itu penting di lingkungan kita," ujar Salwan.
Salwan berharap sosialisasi empat pilar ini dapat menjadi landasan bagi pengembangan koperasi perikanan yang lebih baik dan berkelanjutan di Kota Kendari. Dengan adanya nilai-nilai Pancasila yang ditekankan, diharapkan koperasi perikanan dapat memberikan dampak positif tidak hanya bagi anggotanya tetapi juga untuk masyarakat luas dan keberlanjutan ekosistem perikanan di daerah.
Sebagai informasi, selama lebih kurang empat tahun menjabat sebagai anggota DPD RI Wakil Provinsi Sulawesi Tenggara, Andi Nirwana telah melakukan berbagai upaya nyata dalam memberikan pemahaman empat pilar ke masyarakat Sultra. Berbagai lapisan masyarakat telah di sentuh, mulai lingkungan sekolah dari tingkat SMP hingga SMA dan SMK. Mahasiswa, organisasi masyarakat, organisasi wanita, pengusaha, masyarakat sipil, Majelis Taklim, Tim Penggerak PKK, hingga perangkat desa turut menjadi sasaran sosialisasi yang dilakukan. (idh/b)