Wujudkan Pemilu Damai

  • Bagikan
HIBAH PENGAMANAN PILKADA: Pj. Bupati Edy Suharmanto, Kapolres Bombana AKBP Roni Syahendra bersama jajaran usai meneken dokumen NPHD itu di Kantor Bupati Bombana. (MASLINDAH/KENDARI POS)
HIBAH PENGAMANAN PILKADA: Pj. Bupati Edy Suharmanto, Kapolres Bombana AKBP Roni Syahendra bersama jajaran usai meneken dokumen NPHD itu di Kantor Bupati Bombana. (MASLINDAH/KENDARI POS)

--Pemkab dan Polres Bombana Teken NHPD

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bombana melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NHPD) untuk Pilkada Bombana telah disetujui. Pj. Bupati Edy Suharmanto dan Kapolres Bombana AKBP Roni Syahendra meneken dokumen NPHD itu di Kantor Bupati Bombana.

Edy Suharmanto mengungkap dana hibah tersebut bertujuan memastikan proses pengamanan Pilkada Bomban 2024 berjalan lancar. Selain itu, dana ini juga akan digunakan untuk mendukung aspekaspek lain yang akan menjadi kunci sukses penyelenggaraan pesta demokrasi di tingkat daerah.

“Ini merupakan bentuk komitmen kita bersama untuk mendukung kelancaran pelaksanaan Pilkada di Bombana,” katanya.

Lanjut dia, NPHD merupakan bentuk komitmen dan keseriusan pemerintah daerah dalam mewujudkan pelaksanaan pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024 sesuai tahapan KPU, untuk penggunaan dan pertanggungjawaban agar sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku. Untuk itu, diharapkan melalui penandatanganan NHPD ini, terbentuk sinergi positif antara Pemkab dan Polres Bombana, yang dapat menciptakan suasana yang kondusif dalam menentukan pemimpin daerah melalui proses Pilkada.

“Kesepakatan ini menjadi langkah strategis untuk memperkuat keamanan dan keterlibatan warga dalam penyelenggaraan demokrasi di Bombana,” pungkasnya. (idh/b)

  • Bagikan

Exit mobile version