--Meriahkan HAB ke 78 Kemenag
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Dalam rangka memeriahkan Hari Amal Bakti (HAB) ke-78 Kementerian Agama (Kemenag), keluarga besar MTsN 1 Kendari turut ambil bagian dalam aksi donor darah dan bakti sosial yang digelar oleh Kanwil Kemenag Sulawesi Tenggara (Sultra).
Kepala MTsN 1 Kendari, Mappataliang, mengatakan bahwa pihaknya menyambut antusias kegiatan donor darah dan bakti sosial dalam memperingati HAB ke 78. Kiranya ada 15 guru yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
"Alhamdulillah MTsN 1 Kendari telah menyumbangkan puluhan paket Sembako dan selanjutnya diserahkan kepada sejumlah fakir miskin, rumah ibadah, dan pondok pesantren yang ada di kota Kendari," beber Mappataliang.
Kegiatan kemanusian ini sangat baik dan menjadi kegiatan tahunan program ini pada acara setiap pelaksanaan HAB Kemenag. "Memperingati HAB ke 78 tahun kami menggelar kegiatan tersebut. Dimana kegiatan ini menjadi salah satu agenda tahunan kami," ucapnya.
Ia menambahkan, bahwa melalui kegiatan tersebut dapat memberikan pelajaran bagi siswa-siswi MTsN 1 Kendari tentang kegiatan kemanusiaan. "Harapan kedepan kegiatan kemanusiaan ini dapat ditingkatkan partisipasi kepesertaannya yang lebih banyak lagi khususnya melibatkan seluruh Dewan Guru, ASN, dan P3K MTsN 1 Kendari untuk kegiatan kemanusiaan donor darah," tandas Mappataliang. (win/b)