--Disperindag Sultra Bantu Penuhi Kebutuhan Pangan Warga
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) sukses menyelenggarakan pasar murah di lima daerah di Bumi Anoa yakni Kota Kendari, Baubau, Muna, Muna Barat, dan di Kabupaten Wakatobi. Selain sukses menyelenggarakan pasar murah tentunya juga diikuti dengan terkendalinya inflasi daerah yang saat ini tercatat hanya 2,82 persen jika sungguh-sungguh, karena managemen perusahaan selalu memberikan yang terbaik," paparnya. dibandingkan sebelumnya tercatat sebesar 3,14 persen atau mengalami penurunan sebesar 0,32 persen.
Kepala Disperindag Sultra, Hj, Sitti Saleha bersyukur, pasar murah yang dilaksanakan pihaknya bisa menekan laju inflasi yang sempat terjadi di Sultra. "Alhamdulillah, pemerintah secara bertahap bisa menekan laju inflasi daerah," ujarnya.
Lanjut dia, Pasar murah sengaja dilaksanakan di lima daerah di Sultra terutama di Kota Kendari dan Kota Baubau lantaran kedua daerah tersebut merupakan barometer bagi Badan Pusat Statistik (BPS) dalam melaksanakan perhitungan (memotret). Banyak kegiatan sosial, keagamaan, pendidikan, pertanian dan lainnya yang dilakukan, di Kamuflasi daerah.
Kedepan, pihaknya masih akan bergerak melaksanakan pasar murah sehingga inflasi daerah tetap terkendali dan yang terpenting bisa membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangannya.
Terpisah, Penjabat (Pj) Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto mengapresiasi gerakan pasar murah yang diinisiasi oleh Disperindag. Menurutnya, pasar murah yang dilaksanakan sangat positif dalam rangka memastikan ketersediaan bahan pangan untuk masyarakat.
"Pemerintah berkewajiban memastikan ketersediaan stok pangan aman dan harganya terjangkau. Gerakan ini harus terus berlanjut, pemerintah akan selalu mendukung. Libatkan semua stakeholder untuk membantu masyarakat," pungkasnya. (ags/adv)