Program Pembangunan Desa Tirawuta 2023 Capai Target

  • Bagikan

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Kinerja Pemerintah Desa Tirawuta, Kecamatan Tirawuta, Kabupaten Kolaka Timur sukses merealisasikan program pembangunan tahun 2023. Program tersebut seperti, penyelenggara pemerintahan desa, pembangunan desa, pembinaan kemasyarakatan dan pemberdayaan , semuanya terlaksana.

Kades Tirawuta, Marsuki menyampaikan, program kerja yang termuat dalam anggaran pendapatan belanja desa (APBDes) dan rencana kegiatan semuanya terealisasi.

"Saya berupaya agar perencanaan bisa tuntas semua dan tepat sasaran. Program ini kan hasil musyawarah desa yang mengusulkan masyarakat, makanya harus dituntaskan," kata Kades Tirawuta, Marsuki, Selasa, (26/12).

Marsuki mengggaku, dua proyek yang akan dilanjutkan tahun depan, yakni Balai Desa dan Posyandu untuk finishing, masih dianggarkan lagi tahun 2024, karena keterbatasan anggaran jadi nanti dilanjutkan tahun berikutnya.

Kades Dua Periode itu merinci, program prioritas nya pada tahun 2023, diantaranya pembangunan posyandu, drainase, talud, empang dan bedah rumah. Selanjutnya, bantuan langsung tunai (BLT) sebanyak 26 keluarga, bantuan 16 ekor kambing dan 4.000 ekor bibit ikan lele.

"Alhamdulillah, dana desa kita manfaatkan sesuai peruntukannya, sebagaimana keinginan masyarakat pada saat penyusunan anggaran pendapatan belanja desa (APBDes) Desa Tirawuta. Sebagian pembangunan sudah selesai, seperti pembangunan drainase, talut, bedah rumah, bantuan kambing dan empang. Total dana desa Tirawuta sekitar Rp 660 juta, dan Rp 300 juta lebih untuk alokasi dana desa," imbuhnya. (kus/adv)

  • Bagikan

Exit mobile version