Kick Off Futsal Liga Media VIII

  • Bagikan

--Dibuka Bupati Konut Ruksamin, Dihadiri Tenaga Ahli Kantor Staf Presiden

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Futsal Liga Media VIII bertitel Konasara-Kendari Pos bergulir hari ini, Rabu (27/12/2023). Sebanyak 13 tim futsal dari berbagai media di Sultra bakal berkompetisi. Tahun 2023 ini adalah edisi ke-8 Kendari Pos menyelenggarakan futsal Liga Media. Kali ini, Kendari Pos menggandeng Pemkab Konawe Utara (Konut) sebagai sponsor utama. Futsal Liga Media VIII Konasara-Kendari Pos digelar dalam rangka memperingati HUT ke-17 Konut dan HUT ke-28 Kendari Pos.

Futsal Liga Media VIII Konasara-Kendari Pos bertujuan untuk mempererat silaturahmi sesama jurnalis di Sultra, sekaligus silaturahmi antarperusahaan media di Sultra.

Bupati Konut Dr.Ruksamin mengapresiasi terselenggaranya futsal Liga Media VIII Konasara-Kendari Pos ini. Menurutnya, turnamen futsal Liga Media ini adalah ajang silaturahmi dalam mengokohkan tali persahabatan antara sesama rekan jurnalis.

Dr. Ruksamin, Bupati Konawe Utara

"Pers/jurnalis sebagai salah satu pilar demokrasi Indonesia mesti merawat harmoni, persatuan dan kesatuan sesama jurnalis. Hal itu sangat penting dalam memberikan kontribusi terhadap pembangunan daerah, bangsa dan negara. Dan salah satu alternatif mengeratkan kerukunan atau persahabatan antarjurnalis yakni melalui turnamen futsal yang digelar Konasara (Pemkab Konut) dan Kendari Pos ini," ujar Bupati Dr. Ruksamin, Selasa (26/12/2023), kemarin.

Sementara itu, Manager Event Organizer Kendari Pos, Nursyamsi Abidin mengungkapkan Futsal Liga Media VIII Konasara-Kendari Pos akan dibuka Bupati Konut, Dr.Ruksamin. Turut hadir Tenaga Ahli Kantor Staf Presiden Republik Indonesia, Ali Mochtar Ngabalin, Direktur Kendari Pos Irwan Zainuddin, dan beberapa perwakilan Forkopimda. "Banyak pejabat yang hadir," ujarnya, Selasa (26/12/2023), kemarin.

Nursyamsi mengungkapkan, persiapan Liga Media VIII sudah 100 persen. Perangkat dan official pertandingan sudah siap melaksanakan event tahun Kendari Pos dan Pemkab Konut ini.

"Kegiatan futsal sudah menjadi agenda tahunan Kendari Pos dalam rangka mempererat silaturahmi antara insan pers yang ada di Sulawesi Tenggara," ungkap Nursyamsi Abidin.

Berdasarkan informasi yang diterimanya dari panitia, total peserta futsal Liga Media VIII tahun 2023 sebanyak 13 tim yang berasal dari berbagai media di Sultra. "Peserta paling banyak berasal dari Kota Kendari. Ada juga tim media dari Konsel (Konawe Selatan), Kolaka dan Koltim (Kolaka Timur)," beber Nursyamsi.

Terpisah, Tenaga Ahli Kantor Staf Presiden Republik Indonesia, Ali Mochtar Ngabalin mengapresiasi penyelenggaraan futsal Liga Media VIII Konasara-Kendari Pos ini. Menurutnya, kompetisi yang akan diikuti para pewarta di Sultra ini sangat positif dalam rangka mempererat silaturahmi sesama insan pers.

"Kendari Pos sebagai barometer berita di Sultra perlu dan sangat tepat menyelenggarakan event ini untuk terus membangun silaturahim dengan semua pihak. Saya memberikan apresiasi luar biasa atas terselenggaranya acara penting ini," ujar Ali Mochtar Ngabalin saat dihubungi Kendari Pos.

Sekedar informasi, sebanyak 13 tim yang akan bertanding dalam Futsal Konasara-Kendari Pos ini terbagi dalam 4 pool. Pool A diisi tuan rumah Kendari Pos, Edisi Indonesia, dan TVRI.

Pool B diisi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Konsel, Teramesa, PWI Sultra. Pool C diisi Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI), Haluan Sultra, Kontributor FC. Sementara di Pool D ada PS.Koltim, Serikat Media Siber Indonesia (SMSI), Kolaka Pos, dan KendariNews. (ags/b)

BEREBUT JADI JUARA

FUTSAL LIGA MEDIA VIII
-Futsal Liga Media VIII bertitel Konasara-Kendari Pos bergulir hari ini, Rabu (27/12/2023)
-Sebanyak 13 tim futsal dari berbagai media di Sultra bakal berkompetisi
-Futsal Liga Media VIII Konasara-Kendari Pos digelar dalam rangka memperingati HUT ke-17 Konut dan HUT ke-28 Kendari Pos
-Tahun 2023 ini adalah edisi ke-8 Kendari Pos menyelenggarakan futsal Liga Media
-Futsal Liga Media VIII Konasara-Kendari Pos bertujuan :
*untuk mempererat silaturahmi sesama jurnalis di Sultra
*silaturahmi antarperusahaan media di Sultra
-Futsal liga media adalah agenda tahunan Kendari Pos

SPONSOR UTAMA
Sponsor utama Futsal Liga Media VIII adalah Pemkab Konut

TAHUN KEDUA LIGA MEDIA KONASARA-KENDARI POS
-Ini tahun kedua, Pemkab Konut menjadi sponsor utama
-Tahun 2021, Pemkab Konut sponsor utama Futsal Liga Media VI
-Futsal Liga Media VI bertitel Konasara-Kendari Pos
-Saat itu, 15 tim futsal jurnalis se-Sultra berkompetisi
-Futsal Liga Media VIII Konasara-Kendari Pos tahun 2023 diikuti 13 tim

APRESIASI
-Tenaga Ahli Kantor Staf Presiden RI, Ali Mochtar Ngabalin apresiasi futsal Liga Media VIII Konasara-Kendari Pos
-Kompetisi yang diikuti pewarta di Sultra ini sangat positif
-Terutama dalam rangka mempererat silaturahmi sesama insan pers
-Bagi Ngabalin, Kendari Pos sebagai barometer berita di Sultra sangat tepat menyelenggarakan event ini

JUMLAH PESERTA
-Total peserta futsal Liga Media VIII tahun 2023 sebanyak 13 tim
-Seluruh tim dari berbagai media massa di Sultra
-Peserta paling banyak berasal dari Kota Kendari
-Ada pula tim futsa media dari Konsel (Konawe Selatan), Kolaka dan Koltim (Kolaka Timur)

13 TIM FUTSAL MEDIA
POOL A :
-Kendari Pos fc
-Edisi Indonesia
-TVRI FC

POOL B :
-Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kab.Konawe Selatan
-Teramesa
-Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Sultra

POOL C :
-Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Sultra
-Haluan Sultra
-Kontributor FC

POOL D :
-PS.Koltim
-Serikat Media Siber Indonesia (SMSI)
-Kolaka Pos
-KendariNews

DATA DIOLAH KENDARI POS

  • Bagikan