Jaga Integritas Awasi Tahapan Pemilu

  • Bagikan
Abang Saputra Laliasa
Abang Saputra Laliasa

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) menggelar apel siaga dalam menyambut tahapan kampaye hingga pemungutan suara Pemilu 2024 mendatang.

Ketua Bawaslu Koltim, Abang Saputra Laliasa, menyampaikan, apel siaga tersebut sebagai upaya pengawasan Pemilu untuk menyegarkan kembali semangat. Sehingga seluruh pengawas kecamatan hingga desa bisa lebih siap menghadapi segala tantangan dalam perhelatan demokrasi lima tahunan itu.

“Kita apal siaga bersama pengawas kecamatan, kelurahan dan desa dalam rangka mengawasi tahapan kampanye yang akan dimulai tanggal 28 November 2023 sampai 10 Februari 2024. Termasuk pemungutan suara pada 14 Februari 2024,” kata Abang Saputra Laliasa, Senin, (20/11).

Dia berharap, para pengawas Pemilu pada semua jenjang selalu menjaga netralitas dan mengedepankan profesionalitas serta menjaga integritas sebagai penyelenggara. “Awasi setiap tahapan Pemilu supaya tercipta pemilihan yang jujur, aman, serta rahasia. Harapannya, pemimpin yang lahir benar-benar pilihan rakyat. Sekali lagi, integritas penyelenggara supaya tetap dijaga,” tandas Abang Saputra Laliasa. (c/kus)

  • Bagikan

Exit mobile version