KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Baru-baru ini, Pendidikan Matematika dan Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo (FKIP UHO) atau cluster B mendapatkan hibah B2 dari Kementerian dalam rangka persiapan Akreditasi Internasional. Salah satu kegiatan yang dilaksanakan adalah Workshop Penyusunan Dokumen Self Assessment Report (SAR) dengan menghadirkan narasumber dari Universitas Hasanuddin, yaitu Prof. Dr. Kasbawati, S.Si., M.Si.
Ketua Panitia, Dr. Awaludin, S.Pd., M.Pd., mengatakan bahwa dalam kegiatan tersebut pihaknya menghadirkan narasumber dari Universitas Hasanuddin. "Kehadiran beliau untuk memberikan tips dan trik dalam menyusun dokumen juga untuk mereview dokumen SAR yang telah disusun oleh program studi Pendidikan Matematika dan Pendidikan Biologi," ujarnya.
Ia menjelaskan, bahwa workshop tersebut dalam rangka penyusunan dokumen SAR karena dari hasil review yang dilakukan oleh narasumber dapat diketahui beberapa hal yang masih menjadi bahan perbaikan dan koreksi. "Sehingga tim Akreditasi Internasional dapat segera memperbaiki dan melengkapi sebelum dokumen SAR dikirim ke pihak ASIIN," jelasnya.
Ia menyebut bahwa peserta workshop adalah dosen Pendidikan Matematika dan Pendidikan Biologi, Tenaga Kependidikan, Mahasiswa, dan Perwakilan Jurusan yang juga sebagai pengusul Akreditasi Internasional dari Universitas Halu Oleo.
"Harapan dari Tim Akreditasi Internasional khususnya dari Cluster B yakni Pendidikan Matematika dan Pendidikan Biologi FKIP UHO itu mendapatkan pencerahan dan ilmu yang sangat bermanfaat dari narasumber yang telah berpengalaman dalam mendampingi beberapa program studi di Universitas Hasanuddin dan berhasil terakreditasi Internasional dan diharapkan juga dapat diraih oleh cluster B dari FKIP UHO," terangnya.
Ia menambahkan, bahwa setelah kegiatan workshop dilanjutkan dengan tahap perbaikan dan melengkapi semua lampiran dokumen untuk siap dikirim ke pihak ASIIN. "Kegiatan ini diketuai oleh Dr. Awaluddin, S. Pd., M.Pd yang beranggotakan Lili Darlian, S.Si., M.Si. Prof. Dr. La Misu, M.Pd., Dr. Damhuri, S.Pd., M.P. La Ode Ahmad Jazuli, S.Pd., M.Pd., Murni Sabilu, S.Pd., M.Pd," tambahnya.
Sementara, Lili Darlian, S.Si., M.Si., mengungkapkan bahwa diharapkan setelah adanya kegiatan tersebut para tim akreditasi internasional makin semangat dan mendapatkan ilmu baru terkait pengajuan Akreditasi Internasional.
"Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami selaku tim penyusun borang atau dokumen akreditasi internasional. Mudah-mudahan kami juga bisa meraih akreditasi internasional," tutupnya. (win/b)