KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Pj Bupati Bombana Burhanuddin terus bergerak menjaga kedamaian dan ketentraman daerah menyongsong Pemilu 2024 mendatang.
Sabtu, 28 Oktober, saat Hari Sumpah Pemuda, Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Bombana melakukan deklarasi dan menyatakan netralitas pada Pemilu 2024 mendatang.
“Kita semua bertekad untuk menjaga netralitas dan kedamaian dalam perhelatan kontestasi politik nantinya dapat terlaksana dengan baik, sehingga terwujud Bombana damai Pemilu sukses,” ujar Sekda Bombana, Drs. Man Arfa.
Dalam penandatanganan netralitas ASN itu, terdapat beberapa poin yang ditegaskan. Yakni, menjaga dan menegakkan prinsip netralitas ASN dalam melaksanakan fungsi pelayanan publik. Menghindari konflik kepentingan, tidak melakukan praktek-praktek intimidasi dan ancaman kepada pegawai ASN dan seluruh elemen masyarakat. Menggunakan sosial media secara bijak, dan tidak menyebarkan ujaran kebencian dan berita bohong. Menolak politik uang dan segala jenis pemberian dalam bentuk apapun. (idh/adv)