KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Sebanyak 13 Pejabat Eselon II lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari bakal menjalani uji kompetensi pada 20 - 22 Oktober 2023. Uji kompetensi dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kinerja pejabat. Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Kendari Hasria menjelaskan uji kompetensi dilaksanakan berdasarkan hasil rekomendasi Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).
“Beberapa waktu lalu kita sudah mengajukan uji kompetensi ke KASN. Dan KASN sudah merekomendasikan untuk itu (Pejabat Eselon II). Rencana pelaksanaannya itu mulai hari Selasa (17/10) kita sudah melaksanakan pengumpulan dokumen. Nanti hari Jumat (20/10) baru ujian tertulis dan Minggu (22/10) tes wawancara,” ungkap Hasria kemarin.
Dalam uji kompetensi kali ini, beberapa poin penting yang akan diukur oleh Panitia Uji kompetensi. Diantaranya memetakan kemampuan teknis, manajerial, sosial kultural ASN yang menduduki jabatan tersebut.
“Setelah hasil uji kompetensi baru kita akan melaksanakan pemetaan, mungkin ada mutasi dan rotasi. Tapi secara umum penilaian Pj Wali Kota Kendari terhadap pimpinan OPD kinerja bagus, sesuai kompetensinya,” ungkap Hasria. (b/ags)
Pejabat yang Mengikuti Uji Kompetensi
- Kepala Dinkes drg. Rahminingrum
- Sekretaris DPRD Adriana Musaruddin
- Kepala DPM PTSP Maman Firmansyah
- Kepala Distan Sahuriyanto
- Kepala Disdagkop dan UKM
- Aldakesutan Lapae
- Kepala Bappeda Cornelius Padang
- Asisten Pemerintahan dan
- Kesejahteraan Rakyat Amir Hasan
- Asisten Administrasi Umum Makmur
- Kepala Dinas Perumahan Kawasan
- Pemukiman dan Pertanahan Agus Salim
- Kepala BKAD Farida Agustina
- Kepala Dikmudora Saemina
- Dirut RSUD Kendari dr Sukirman
- Kepala Dinas Kebakaran Abdul Rifai