KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Komunitas Peradilan Semu (KPS) Fakultas Hukum Universitas Halu Oleo (FH UHO) akan mengikuti lomba Peradilan Semu tingkat Nasional di Universitas Negeri Lampung (Unila) yang akan berlangsung 6 hingga 9 Oktober 2023 mendatang.
Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FH UHO, Lade Sirjon, S.H., LL.M., mengatakan bahwa FH UHO mengirim dua hingga tiga tim KPS yang akan mengikuti lomba debat konstitusi di Unila.
"Saat ini tim KPS FH UHO sudah siap untuk mengikuti lomba. Rencananya kedua tim tersebut akan berangkat di 5 Oktober 2023," ujarnya.
Sebelumnya, lanjut Sirjon, pihaknya sudah menunjuk dosen muda untuk mendampingi kedua tim untuk latihan. "Jadi kita sudah siapkan tim yang akan mengikuti lomba dan juga sudah dilakukan latihan atau berbagai persiapan untuk mengikuti lomba yang akan dilaksanakan di Unila," katanya.
Selain itu, pihak Universitas juga akan membiayai keberangkatan tim KPS FH UHO yang rencananya akan berangkat di 5 Oktober 2023. "Universitas akan membiayai keberangkatan mahasiswa kami yang akan mengikuti lomba. Selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan terus mensupport mahasiswa FH UHO untuk terus belajar dan latihan dalam rangka peningkatan kapasitas sumber daya manusia karena FH rutin mengikuti kegiatan seperti ini tiap tahunnya," ungkapnya.
Ia juga menuturkan, bahwa sebagai bentuk apresiasi terhadap mahasiswa yang telah mengikuti lomba, biasanya fakultas memberikan reward berupa uang pembinaan atau lain sebagainya. "Biasanya pihak fakultas memberikan apresiasi kepada mahasiswa yang telah mengikuti lomba," tuturnya.
Ia menambahkan, bahwa bahwa diharapkan kepada tim KPS FH UHO, itu fokus dan memberikan yang terbaik. "Kita berharap tim KPS FH UHO dapat memberikan yang terbaik sesuai dengan apa yang kita harapkan," pungkasnya. (win/b)