Listrik 24 Jam di Pulau Kaledupa Segera Direalisasikan

  • Bagikan
Haliana
Haliana

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Layanan listrik 24 jam di Pulau Kaledupa akan terealisasi. Perjanjian kerjasama pada Februari lalu yang diteken Bupati Wakatobi, H Haliana dan General Manager (GM) PT PLN Unit Induk (UID) Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat (Sulserabar), Moch. Andi Adchaminoerdin agar warga Kaledupa menikmati listrik selama 24 jam akan diwujudkan.

Haliana meminta doa restu seluruh masyarakat Wakatobi. Mengingat pada Senin (25/9) ini penyalaan listrik 24 jam di Kaledupa bakal dioperasikan. Peresmian tersebut sekaligus dilaksanakan dengan doa syukuran yang akan dihelat di Lapangan Ambeua Kaledupa.

“Mohon doa restu untuk seluruh masyarakat Wakatobi. Insya Allah hari Senin 25 September 2023 akan dilaksanakan doa syukuran masyarakat Kaledupa bertempat di Lapangan Ambeua dalam rangka Pengoperasian layanan listrik 24 Jam di Pulau Kaledupa,” ujar Haliana.

Kerjasama PLN dan Pemkab tersebut tentang pengoperasian Aset Mesin Genset, Travo , dan peralatan pendukungnya milik Pemkab Wakatobi guna mewujudkan pengoperasian listrik 24 jam pada PLTD Ambeua di Pulau Kaledupa dan PLTD Binongko di Pulau Binongko. (thy/c)

  • Bagikan