--Menguatkan Simpul Pemenangan Pilcaleg 2024
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Tekad Umar Arsal sudah bulat untuk bertarung dan merebut 1 dari 6 kursi kuota DPR RI daerah pemilihan (Dapil) Sultra pada Pemilu 2024. Ia terus meretas jalannya menuju Senayan (Gedung DPR RI,red) melalui pemilihan calon legislatif (Pilcaleg) tahun 2024. Umar Arsal menguatkan simpul-simpul tim pemenangannya. Kali ini, ia mengukuhkan koordinator Umar Arsal Center (UAC) desa/kelurahan di Kecamatan Anggalomoare dan Sampara, Kabupaten Konawe, Jumat (4/8), kemarin.
Tak sekadar mengukuhkan tim pemenangan, momen itu dijadikan Umar Arsal untuk berdialog dengan warga setempat sekaligus menyerap aspirasi yang nantinya bakal diperjuangkan ketika terpilih sebagai anggota DPR RI. Umar Arsal sudah 2 periode menjadi anggota DPR RI dapil Sultra. Yakni, 2009-2014 dan 2014-2019.
"Saya bukan apa-apa kalau tanpa dukungan masyarakat. Bagi saya, semua jabatan itu ada masanya. In Sya Allah kalau terpilih kembali di Pemilu 2024, saya akan betul-betul memperjuangkan kembali apa yang memang menjadi aspirasi masyarakat Sultra," ujar Umar Arsal kepada Kendari Pos usai mengukuhkan koordinator UAC untuk kecamatan Anggalomoare dan Sampara, kemarin.
Politikus partai Demokrat tersebut 2 periode duduk di Senayan. Ia cukup vokal memperjuangkan kesejahteraan masyarakat Sultra. Terutama, dari segi peningkatan infrastruktur guna mempercepat perputaran perekonomian masyarakat. Umar Arsal tercatat punya kontribusi besar atas terbangunnya sejumlah infrastruktur di Sultra saat duduk di Komisi V DPR RI. Salah satunya, turut andil atas terbangunnya jembatan Teluk Kendari yang dibiayai APBN dan mulai dikerja ditahun 2015 silam dimasa kepemimpinan Gubernur Sultra Nur Alam.
Kepala Badan Pembinaan Jaringan Konstituen DPP Partai Demokrat itu mengatakan, tim pemenangannya kini sudah dibentuk di beberapa wilayah se-Sultra. Tak hanya ditingkat desa/kelurahan, Koordinator UAC itu juga bahkan ditargetkan bisa terbentuk hingga di tingkat tempat pemungutan suara (TPS).
"Sebab kita punya target besar. Pertama, memenangkan Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan pada Pemilu 2024 yang diusung Koalisi Perubahan yakni Partai Nasdem, Demokrat dan PKS. Kedua, memenangkan partai pengusung Koalisi Perubahan," ungkap Umar Arsal.
Di Pilcaleg tahun 2024, lanjut Umar Arsal, Demokrat Sultra membidik 2 kursi DPR RI. Katanya, diperlukan sekira 350 ribuan lebih suara untuk bisa mengamankan 2 kursi DPR RI. Angka suara yang besar itu bukan sesuatu yang mustahil digapai Demokrat Sultra. Apalagi, Bacaleg DPR RI dari internal Demokrat diisi oleh figur populer di Sultra. Diantaranya, Muh.Endang SA, Ruslan Buton, termasuk dirinya sendiri.
"In Sya Allah kita semua siap bergerilya di wilayah daratan dan kepulauan di Sultra untuk mencapai target 2 kursi Demokrat Sultra di DPR RI. Kalau saya pribadi targetnya tidak muluk-muluk. Dengan pengalaman 2 kali duduk di DPR RI, saya sudah melihat dimana kelebihan dan kekurangan saya. Target saya 80 ribu suara. Mudah-mudahan, ini semua bisa tercapai dengan bantuan dari masyarakat Sultra," tandas Umar Arsal. (adi/b)