Restu DPRD untuk Zamrun, Andap, dan Asrun

  • Bagikan
Ketua DPRD Sultra, Abdurrahman Shaleh (tengah) bersama unsur pimpinan DPRD dan ketua-ketua fraksi di DPRD Sultra usai rapat paripurna pengusulan calon Pj.Gubernur di kantor DPRD Sultra, Selasa (1/8), kemarin. (KAMALUDDIN / KENDARI POS)
Ketua DPRD Sultra, Abdurrahman Shaleh (tengah) bersama unsur pimpinan DPRD dan ketua-ketua fraksi di DPRD Sultra usai rapat paripurna pengusulan calon Pj.Gubernur di kantor DPRD Sultra, Selasa (1/8), kemarin. (KAMALUDDIN / KENDARI POS)

--DPRD Usulkan 3 Nama Calon Pj.Gubernur

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD ) Provinsi Sultra akhirnya bulat memilih dan menelorkan 3 calon Penjabat (Pj) Gubernur Sultra. Ketua DPRD Sultra, Abdurrahman Shaleh menyebut 3 figur hebat pilihan DPRD Sultra itu adalah Rektor Universitas Halu Oleo (UHO) Prof. Dr. Muhammad Zamrun F, S.Si.,M.Si., M.Sc. Lalu, Sekjend Kemenkumham RI yang juga mantan Kapolda Sultra Komjen Pol. Andap Budhi Revianto, S.IK dan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sultra Drs.H.Asrun Lio, M.Hum.,PhD.

Nama calon Pj.Gubernur itu diputuskan dalam rapat paripurna unsur pimpinan DPRD dan fraksi-fraksi partai di DPRD, Selasa (1/8), kemarin. Ketua DPRD Sultra, Abdurrahman Shaleh mengatakan 3 nama yang akan diusulkan itu nantinya menjadi salah satu pertimbangan Presiden RI melalui Kemendagri sehingga dapat melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan di Sultra sebagai Pj.Gubernur.

“Semoga Kemendagri dapat melihat, meneliti, dan mempertimbangkan sejumlah nama yang diusulkan DPRD Sultra ini dalam membawa kemaslahatan untuk rakyat Sultra ke depan. Karena dari ketiga nama itu, sudah merupakan keputusan paripurna dari seluruh 45 anggota DPRD Sultra. Tinggal Kemendagri melihat salah satunya yang paling terbaik,” ujar Ketua DPRD Sultra, Abdurrahman Shaleh kepada Kendari Pos usai rapat paripurna, Selasa, kemarin.

Setelah rapat paripurna ini, DPRD Sultra segera menyampaikan usulan calon Pj.Gubernur kepada pemerintah pusat. "Karena merujuk surat Kemendagri, usulan itu paling lambat disampaikan sebelum tanggal 9 Agustus 2023," ungkap Abdurrahman Shaleh.

Rapat paripurna internal yang dilaksanakan 8 fraksi di DPRD Sultra digelar tertutup. Abdurrhaman Shaleh menjelaskan rapat berjalan dinamis dan usulan yang muncul 7 nama calon Pj.Gubernur. Namun pada akhirnya pimpinan dan 8 fraksi DPRD hanya menyepakati 3 nama saja. “Setelah kita pilah-pilah dari 7 nama, akhirnya disepakati menjadi 3 calon Pj.Gubernur,” tutur Abdurrahman Shaleh.

Adapun 7 nama calon Pj.Gubernur yang sempat mencuat dalam rapat paripurna DPRD adalah Rektor UHO, Prof.Zamrun, Sekjend Kemenkumham RI Komjen Pol Andap Budhi Revianto, Sekda Sultra Asrun Lio. Selain itu, La Ode Ahmad Pidana, Ir. Bambang, Jufri Rahman dan Komjen Pol Tomsi Tohir Balaw, Inspektur Jenderal (Irjen) Kemendagri. (kam/b)

  • Bagikan