KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Dua siswa MAN Insan Cendekia Kota Kendari berhasil Go Internasional, setelah lolos masuk sebagai peserta AFS Global Science, Technology, Engineering, Mathematics (STEM) Academies 2023.
Dua Siswa MAN Insan Cendekia Kota Kendari berhasil Go Internasional, yakni Aliyatur Rafiqah Nur XII IPA 2 sebagai peserta AFS Global STEM Academies 2023 yang dilaksanakan pada 19 Juli hingga 16 Agustus 2023 di Mesir. Dan yang terakhir Afiqah Nazifatul Latif XII IPA 2 sebagai peserta AFS Global STEM Academies 2023 yang dilaksanakan pada tanggal 24 Juli hingga 20 Agustus 2023 di Negara China.
Rafiqah dan Afiqah yang keduanya merupakan peserta AFS Global STEM Academies 2023. Keduanya merasa sangat bangga. “Kami merasa sangat bangga dan mengucapkan syukur Alhamdulillah kepada Allah SWT karena mendapatkan kesempatan untuk bergabung bersama 18 siswa hebat lainnya dari seluruh Indonesia sebagai peserta AFS Global STEM Academies 2023, walaupun kami berdua berbeda negara tujuan, Rafiqah di Negara Mesir sementara Afiqah di Negara China,” ungkapnya.
Kepala MAN Insan Cendekia Kota Kendari, Dr. H. Muhammad Naim, S.Pi., M.Pd., mengaku sangat bersyukur kepada Allah SWT karena di tahun 2023 ini, dua siswa MAN Insan Cendekia Kota Kendari berkesempatan mengikuti kegiatan Internasional dengan beberapa negara tujuan yang berbeda.
“Sementara Rafiqah dan Afiqah merupakan peserta AFS Global STEM Academies 2023 di Negara Mesir dan China yang berlangsung selama 4 pekan,” imbuhnya.
Selaku Kepala madrasah dirinya sangat bangga dan memberikan apresiasi yang sangat tinggi atas prestasi yang telah dicapai siswa tersebut. Karena mereka mampu bersaing dengan banyak peserta dari berbagai SMA, SMK, dan MA bahkan tingkat Perguruan Tinggi yang ada di Indonesia untuk menjadi peserta Pertukaran Pelajar dan Mahasiswa.
“Sebagaimana diketahui bahwa MAN Insan Cendekia Kota Kendari merupakan madrasah unggulan yang diharapkan menjadi madrasah yang mandiri, berprestasi, dan mampu berdaya saing global sehingga untuk mencapai tujuan tersebut, maka MAN IC akan senantiasa fokus pada pencapaian prestasi baik di bidang akademik maupun riset serta non akademik,” bebernya.
Ia menambahkan, bahwa untuk mendukung kemampuan berdaya saing global, maka MAN Insan Cendekia Kota Kendari terus berupaya meningkatkan keterampilan berbahasa asing yang dimiliki para siswa, khususnya keterampilan Bahasa Arab dan Bahasa Inggris. Pada Tahun Pelajaran 2023/2024 ini, para siswa MAN Insan Cendekia Kota Kendari akan mengikuti kegiatan Arabic Camp dan English Camp yang dijadwalkan pelaksanaannya pada bulan Oktober dan November 2023 mendatang.
“Atas nama MAN Insan Cendekia Kota Kendari, saya mengucapkan selamat kepada Rafiqah dan Afiqah yang Insya Allah prestasi yang ditorehkan ini akan menjadi dakwah dan memberi motivasi kepada siswa-siswi lainnya. Sehingga juga bisa berprestasi yang sama dan semoga ke depan anak-anak kami diharapkan akan lebih banyak lagi yang dapat Go Internasional baik melalui kegiatan serupa atau Pertukaran Pelajar maupun yang dapat diterima di perguruan tinggi luar negeri,” tutup Muhammad Naim. (win/b)