--Kolut Gondol KLA Pratam
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Kepiawaian Penjabat (Pj) Bupati Kolaka Utara (Kolut) Parinringi sebagai leader kembali terbukti. Mantan Wakil Bupati (Wabup) Konawe ini kembali menorehkan prestasi di level nasional. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kolut baru saja menambah koleksi pengharhaan. Kali ini, penghargaan prestisius dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan/Anak (KemenPPPA). Kolut sukses meraih predikat Kabupaten Layak Anak (KLA) kategori pratama.
Pj Bupati Kolut Parinringi mengatakan prestasi ini tak lepas dari kerja keras semua elemen masyarakat. Ini artinya, seluruh komponen memiliki komitmen bersama dalam memberikan perlindungan terhadap anak. Penghargaan KLA tahun 2023 menjadi momentum penting bagi Kolut untuk terus memperkuat dan memperluas upaya perlindungan serta pembinaan bagi generasi penerus bangsa. Diharapkan bisa menjadi motivasi dalam menghadirkan perubahan nyata bagi anak-anak di Kolut.
“Alhamdulillah, Kolut berhasil menerima penghargaan dari KemenPPPA. Kolut sukses berhasil mencatatkan prestasi gemilang dengan meraih predikat kategori pratama dalam ajang penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anak tahun 2023. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk pengakuan atas komitmen pemerintah daerah dalam memajukan kualitas kehidupan anak, jelas Parinringi kemarin.
Untuk sampai ke penghargaan lanjut Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Sulawesi Tenggara (Sultra) ini, ada beberapa tahapan penilaian. Dipastikan proses penilaiannya sangat objektif karena melibatkan tim independen. Indikator penilaiannya meliputi bidang kesehatan, pendidikan, keselamatan, perlindungan hak-hak anak, serta partisipasi anak dalam proses pengambilan keputusan yang berdampak pada masa depan.
“Jadi, tim penilai independen telah melakukan evaluasi menyeluruh terhadap berbagai aspek kehidupan anak di Kolut. Hasilnya, kita memenuhi syarat atau ketentuan untuk dikukuhkan sebagai KLA.
Semoga prestasi yang ditorehkan ini bisa terus dipertahankan dan ditingkatkan. Sukses buat seluruh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang telah memberi sumbangsih tenaga, pikiran dan lainnya,” ujar mantan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Sultra ini.
Pengurus Forum Anak Kolut Nawra Saffana Launu mengatakan pengumuman penghargaan dilakukan secara online yang dilangsungkan di aula kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kolut, Sabtu (22/7). Penghargaan KLA merupakan inisiatif pemerintah pusat yang bertujuan untuk mendorong peningkatan kualitas kehidupan anak. Melalui penilaian dan pengakuan terhadap upaya nyata pemerintah daerah dalam membina dan melindungi hak-hak anak.
Untuk diketahui, OPD yang menjadi leading sektor antara lain Dinas Sosial (Dinsos), Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Selain OPD pengampu program, capaian ini juga berkat dukungan penuh oleh tim Gugus Tugas KLA yang dibentuk dengan keputusan Bupati Kolut. (mal)