KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Kabupaten Kolaka sukses meraih juara umum dalam ajang Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) ke-27 tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara. Otorita Ahmad Safei ini (Kabupaten Kolaka) berhasil mengumpulkan 6 emas dan 1 perak, dengan total nilai 33.
Sementara, peringkat kedua diraih tuan rumah Kota Kendari. Kendari berhasil mengumpulkan 4 emas dan 4 perak, total nilai 32. Sedangkan posisi ketiga, ditempati Kabupaten Konawe Selatan dengan raihan 1 emas, 2 perak dan 4 perunggu. Dengan total nilai 15.
Ketua Panitia Pelaksana STQH, La Ode Muhammmad Rickhzal Putra mengungkapkan rasa syukur. Sebab dalam proses pelaksanaan STQH, semua berjalan aman dan sukses.
“Peserta yang dinyatakan memenuhi syarat untuk mengikuti lomba sebanyak 253 orang dari kabupaten/kota se-Sultra. Mereka mengikuti musabaqah sesuai golongan masing-masing,” kata Kabag Kesra Provinsi Sultra itu.
Sebagai bentuk apresiasi dari panitia, peserta yang meraih prestasi, diberi uang pembinaan dan piala. Dengan nominal yang lumayan banyak.
Lanjutnya, juara 1 diberi uang pembinaan sebesar Rp10 juta, juara 2 sebesar Rp7 juta, juara 3 sebanyak Rp5 juta. Selanjutnya harapan 1 memperoleh uang pembinaan Rp3 juta, harapan 2 sekira Rp2,5 juta, harapan 3 sekira Rp2 juta.
“Sementara itu, bagi Kabupaten yang meraih juara umum, diberi tambahan uang pembinaan sebesar Rp30 juta rupiah,” imbuhnya. (rah/ adv)