KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Semarak menyambut Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-63 di Kejaksaan Negeri (Kejari) Buton, terus berlangsung. Setelah pertandingan olahraga futsal, badminton dan catur digelar sejak pekan lalu, pada Rabu (19/7), seluruh insan Adhyaksa Kejari Buton mengikuti jalan sehat. Mengenakan kostum olahraga senada, seluruh aparatur penegak hukum itu longmarch dari kantor memutari kompleks pemukiman warga di Kelurahan Kombeli.
"Ini adalah bagian dari rangkaian giat penutup dalam menyambut HBA ke-63. Jalan sehat merupakan agenda rutin kita setiap tahun. Selain memacu semangat berolahraga untuk kesehatan kita, juga sekaligus memupuk silaturahmi keluarga besar Kejari," katanya Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Buton, Ledrik VM. Takaendengan, sesaat sebelum melepas rombongan jalan sehat, kemarin.
Ledrik VM. Takaendengan memimpin langsung barisan jalan sehat didampingi Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Kejari Buton, Monalisa Ledrik Takaendengan. Jalan sehat dimulai tepat pukul 08.00 Wita dan berakhir 09.45 Wita. Dalam jalan sehat itu, rombongan terhenti dua kali karena sang pimpinan menyambangi rumah warga yang sakit sekaligus memberikan semangat dan dukungan moril serta bantuan materil.
Menariknya, saat jalan sehat melintasi kompleks perumahan warga, rombongan Kejari Buton mendapat kejutan suguhan kue ulang tahun dari lurah dan warga Kelurahan Kombeli. Itu sebagai wujud kecintaan warga pada lembaga penegak hukum yang kantornya berdiri di dalam kawasan kelurahan. Lurah Kombeli, La Nurumai, S.IP, mengatakan, kehadiran Kejari Buton dibawah nahkoda Ledrik VM Takaendengan begitu dirasakan warga. Hal itu menggugah hati aparatur kelurahan dan warga untuk berpartispasi ikut merayakan HBA tahun ini. "Selamat hari adhyaksa pada Kejari Buton. Saya mewakili warga mengucapkan terima kasih karena sudah banyak hal kecil tapi bermakna besar yang diberikan kepada warga Kombeli," katanya.
Kejari Buton kata La Nurumai, tidak hanya fokus dalam penyuluhan dan penegakan hukum. Lebih dari itu juga aktif membangun silaturahmi dengan warga. "Pak Kajari kalau diundang pesta warga di sini, selalu hadir. Kalau dengar ada warga yang sakit, itu juga dibantu," salutnya. Usai menggelar jalan sehat, Kejari Buton juga mengisi momentum itu dengan senam dan lomba unik yang mampu menciptakan suasana keakraban. (b/lyn)