Honda Cahaya Gratia Kendari Berikan Potongan Harga

  • Bagikan
Honda All New WR-V.

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Berbagai upaya dilakukan PT. Honda Cahaya Gratia Kendari untuk terus memberikan kemudahan bagi customer. Terbaru, dealer mobil Honda tersebut kembali hadirkan promo, yakni potongan harga atau diskon All Type dan hadiah emas di setiap pembelian unit.

Marketing Support Honda Cahaya Gratia Kendari, Syamsuar Alam mengatakan, bahwa pihaknya mengadakan promo setiap pembelian unit, promo ini bertujuan untuk merangkul lebih banyak calon customer serta memberikan kemudahan untuk memiliki mobil impiannya. Dengan promo tersebut diharapkan masyarakat secepatnya ke Honda Cahaya Gratia Kendari untuk membeli unit. "Setiap customer yang membeli mobil tersebut akan berkesempatan mendapatkan emas 5 gram. Jadi customer khusus bulan ini customer bisa mendapatkan diskon harga. Promo Ini dilakukan karena target kita itu mempermudah customer dalam memiliki mobil impiannya yakni produk Honda khususnya All New WR-V," terangnya, saat dikonfirmasi.

Ia juga menyebut, kehadiran Promo tersebut menjadi salah satu bentuk sebagai komitmen Honda untuk selalu memberikan harga dan produk yang terbaik sehingga mampu memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia, salah satunya Sulawesi Tenggara (Sultra), khususnya Kota Kendari. "Promo-promo seperti ini merupakan salah satu komitmen kami, untuk selalu memberikan harga yang murah dan kualitas yang bagus. Sehingga kebutuhan masyarakat untuk mendapatkan mobil impian itu tercapai," katanya.

Ia menambahkan, bahwa konsumen tak akan menyesal memiliki unit khususnya All New WR-V. Pasalnya, All New WR-V disuguhkan dengan tampilan yang gagah, mesin andal dan kaya akan fitur. Berbagai keunggulan itu dipastikan membuat penggunanya akan merasa nyaman. Terlebih kini DP yang ditawarkan sangat terjangkau. "Honda All New WR-V memiliki teknologi terdepan dengan gaya lebih sporty dan modern. Dengan kelebihan itu saya yakin Honda All New WR-V ini cocok dengan kebutuhan masyarakat. Jadi tunggu apalagi sebelum promo berakhir, ayo buruan ke Honda Cahaya Gratia dan dapatkan mobil impian anda," tutupnya.(win/b)

  • Bagikan