KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Luar biasa kiprah PT Putra Mekongga Sejahtera (PMS) dalam membina hubungan sosial bersama masyarakat dan pemerintah setempat. Perusahaan tambang yang bergerak di bidang nikel ini baru-baru melakukan launching pelayanan Ambulance gratis, untuk masyarakat Kecamatan Pomalaa dan sekitarnya.
Layanan Ambulance gratis ini diberikan sebagai bentuk dukungan moral pada masyarakat kurang mampu yang membutuhkan jasa pelayanan Ambulance gratis. Baik untuk pengantaran dan penjemputan orang sakit, persalinan, maupun jenazah.
Direktur Utama PT PMS La Arianto Maja, dalam acara peluncuran ambulance gratis, mengatakan selama ini banyak keluhan masyarakat terkait susahnya mendapatkan layanan ambulance. "Apalagi mereka dari sisi ekonomi tidak mampu, sehingga sering kita temukan ibu-ibu persalinan digotong ke PKM, atau Jenazah ditandu dari PKM menuju rumah duka akibat terbatasnya ketersediaan ambulance,”ucap Pria yagn akrab di sapa Pak Anto ini.
Dirut PT PMS ini juga mengatakan, bila pertolongan terhadap orang sakit, orang mau bersalin, atau pengantaran jenazah, sudah menjadi tanggung jawab kita bersama. "adanya kebersamaan dan saling bantu-membantu yang kemudian menumbuhkan persatuan dan kesatuan sebagai salah satu ciri khas budaya Indonesia “gotong royong” warisan para leluhur kita jangan luntur oleh perkembangan zaman," pungkasnya.
Sementara itu menurut Manager Umum PT PMS, bila pelayanan ambulance gratis dari PT PMS ini adalah bentuk silaturrahim PT PMS dengan masyarakat sekitarnya. "Semua ini hadir berkat dukungan dan do’a seluruh masyarakat, kedepan PT PMS akan terus berupaya semaksimal mungkin, agar kemanfaatan ini dirasakan oleh kita semua,” ungkapnya. (adv)