Tingkatkan Hasil Pertanian, Pemkab Kolaka Siapkan 25 Alsintan

  • Bagikan
Lasky Paemba

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- 25 unit alat mesin pertanian (Alsintan) disiapkan Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) melalui Dinas Perkebunan dan Hortikultura pada tahun 2023 ini. Rencananya, pengadaan Alsintan tersebut akan diproses melalui pembelian sesuai e-katalog, pada awal Februari. Kepala Dinas Perkebunan dan Hortikultura Koltim, Lasky Paemba, mengakui, Pemkab menyiapkan 25 unit Alsintan untuk petani, melalui anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) 2023.

"Ada sebanyak 20 unit cultivator dan lima unit traktor rotary. Kalau anggaran untuk cultivator Rp 356.779.200 dan Rp 252.942.700 traktor rotary. Semua kami akan salurkan melalui kelompok tani dan ada juga untuk mendukung kegiatan penanggulangan stunting," kata Lasky Paemba, Minggu (29/1). Ia memastikan, awal Februari tahun ini proses pembelian e-katalognya segera dilaksanakan dan alat pertanian tersebut segera didistribusikan ke petani. Mantan Kadis Pertanian Koltim ini mengatakan, pengadaan Alsintan masuk dalam skala prioritas Pemkab untuk mendukung petani meningkatkan hasil produksinya.

Ia berharap, dukungan Alsintan untuk pengolahan lahan petani dapat mewujudkan modernisasi pertanian yang mampu menambah hasil panen. "Karena tanpa adanya dukungan alat dan mesin pertanian yang memadai, tidak akan mungkin kita bisa menerapkan sistem mekanisasi dan modernisasi menuju pertanian yang maju, mandiri serta modern sesuai yang diinginkan pimpinan daerah," tandas Lasky Paemba. (c/kus)

  • Bagikan

Exit mobile version