KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kolaka terus melanjutkan musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan dalam rangka penyusunan rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) tahun 2024. Terbaru, kegiatan tersebut digelar di Kecamatan Samaturu.
Bupati Kolaka, H. Ahmad Safei, yang memimpin langsung jalannya kegiatan tersebut mengungkapkan, Musrenbang kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Sebab, pelaksanaannya tahun ini digelar di tempat terbuka, tribun lapangan. “Ini yang menjadi hal sangat berbeda. Ini dilakukan karena antusias masyarakat yang mengikuti kegiatan Musrenbang sangat tinggi,” ujarnya, Jumat (27/1).
Dalam kesempatan tersebut, Kolaka-1 itu mengingatkan kepada seluruh yang hadir agar tidak asal mengajukan atau mengusulkan permintaan. Ia berharap usulan yang diajukan benar-benar dibutuhkan dan bermanfaat bagi masyarakat. “Saya berharap pada kita semua yang terlibat di Musrenbang ini agar semua pelaksanaanya itu sudah masuk dalam sistem. Dan yang terpenting, pelaksanaan kegiatannya kita ikut mengawasi dan terlibat. Sehingga hasilnya nanti bisa betul-betul sesuai apa yang diharapkan,” tutur Safei. Kegiatan Musrenbang tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Kolaka, H. Muhammad Jayadin dan Ketua DPRD, Syaifullah Halik serta sejumlah pejabat lingkup Pemkab. (b/fad)