KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) kini tengah menggenjot optimalisasi Anjungan Tunai Mandiri (ATM) khusus beras dan telur. Program Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sultra dan Pemprov Sultra itu salah satu upaya untuk memakmurkan masjid dan membantu masyarakat miskin untuk memenuhi kebutuhan keluarga.
Wakil Gubernur Sultra, Lukman Abunawas mengatakan, pihaknya telah membantu menyalurkan lima mesin ATM beras dan telur di berbagai masjid di Sultra. Yakni, dua unit di Kendari dan masing-masing satu di Kabupaten Kolaka, Konawe, dan Konawe Selatan. Kedepan juga akan menyasar Kabupaten Muna. “Insha Allah kirim saja nama masjidnya, kita akan bantu ATM beras dan telur,” tambah ketua DPD PDIP Sultra itu saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis (26/1).
Saat ini, pihaknya terus mendorong keaktifan dan peran pengurus takmir masjid. Sebab dalam upaya peningkatan pengelolaan masjid, tak boleh melupakan fungsi utama masjid sebagai pusat ibadah, pengembangan dakwah Islamiah, pusat pengembangan pendidikan agama. Selain itu, juga memelihara kebersihan masjid dan memakmurkan masjid. “Jadi dengan aktifnya para takmir dan pengurus masjid, fungsi utama masjid bisa berjalan baik dan ATM beras serta telur juga bisa lebih dioptimalkan dan terus dilanjutkan di tahun ini, “ ujarnya.
Ia berharap dengan pengadaan mesin ATM beras dan telur dapat digunakan warga yang bernisiatif untuk membantu menyalurkan beras dan telurnya kepada masyarakat yang kurang mampu. “Mesin ATM beras dan telur akan kita pasang di masjid-masji, agar setiap hari Jumat kita bawa beras dan telur untuk membantu bagi orang-orang yang tidak mampu dan ini sudah berjalan sejak tahun lalu,”pungkasnya. (rah/c)