DPA APBD Koltim Terbit, Segera Proses Pencairan

  • Bagikan
Andi Muh. Iqbal Tongasa

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Dokumen pelaksanaan anggaran (DPA) pada APBD Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) tahun 2023, sudah keluar. Diharapakan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) segera memproses pencairan dana.
Sekretaris Kabupaten (Sekab) Koltim, Andi Muh. Iqbal Tongasa, menjelaskan, DPA memuat pendapatan dan belanja setiap OPD tahun 2023. DPA digunakan untuk pelaksanaan oleh pengguna anggaran (PA).

"Kalau DPA APBD 2023 sudah ada dan OPD sementara memproses, bahkan telah tahapan pencairan. Pekan lalu sudah ada yang saya tanda tangan DPA-nya. Harusnya sudah berjalan semuanya awal bulan Januari," kata Andi Muh. Iqbal Tongasa, Rabu (18/1). Ia berharap, kepala OPD segera memproses DPA masing-masing agar proses pekerjaan dan program yang tertuang dalam DPA bisa segera dijalankan. Apalagi awal tahun ini, kegiatan belum terlalu padat.

Sementara itu Plt. Kepala BKAD Koltim, Aspian Suute, mengatakan, proses pengesahan DPA dan pencairan tergantung dari masing-masing OPD. "DPA sudah keluar, jadi sekarang tergantung pergerakan dari OPD yang memproses cepat atau lambatnya. Saya harap pasca diterbitkan DPA dan surat penyediaan dana, kegiatan OPD dapat segera dilaksanakan," tambah Aspian Suute. (b/kus)

  • Bagikan