--Gelar Baksos Sambut HUT
KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID--Rumah Sakit RS Aliyah Group akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) 3 Januari 2023. Dalam menyambut hari spesial itu, manajemen RS Aliyah Group berbagi manfaat yang dikemas dalam bakti sosial (Baksos). Rangkaian baksos itu dimulai Rabu (28/12) berupa donor darah, pemeriksaan darah, dan deteksi dini kanker serviks dan lain-lain.
Direktur Utama RS Aliyah Group, dr. Sukirman mengatakan, pada setiap perayaan miladd, RS Aliyah Group tak luput berbagi kebahagiaan kepada masyarakat, khususnya yang kurang mampu. Berbagi kebahagiaan tersebut melalui kegiatan baksos yang berkaitan dengan kesehtan. Semuanya tak dipungut biaya.
"Kami juga berbagi kepada anak-anak yang tidak mampu khususnya anak yatim atau piatu. Selain itu, menyalurkan santunan ke pondok pesantren. Kegiatan-kegiatan tersebut dalam rangka milad RS Aliyah Group," kata dr. Sukirman kepada Kendari Pos, Rabu (28/12), kemarin.
Kegiatan puncak HUT RSakit Aliyah Group, kata dia, akan digelar 30 Desember 2022. Dirangkaikan pemberian reward kepada karyawan berprestasi atau teladan. Salah satu hadiah yakni diberangkatkan umrah tahun 2023.
"Reward yang diberikan sebagai bentuk penghargaan atau apresiasi atas prestasi karyawan selama bekerja dan bersinergi membesarkan serta memajukan RS Aliyah Group. Dan yang paling utama prestasi mempersembahkan pelayanan terbaik kepada masyarakat," tandas dr. Sukirman.
Sementara itu, Ketua Panitia Bakos Muhammad Khamil Amirullah menuturkan, kegiatan baksos digelar selama tiga hari. Donor darah terpusat di RS Aliyah II Kendari, sunatan massal 29 Desember di RS Aliyah III, dan pemeriksaan kanker dini serviks
pada 1 Januari 2023 di RS Aliyah I. "Puncak HUT 3 Januari 2023. Kami akan menggelar syukuran milad RS Aliyah Group," kata Muhammad Khamil, Rabu, kemarin.
Pada 3 Januari 2023, sambungnya, merupakan perayaan HUT gabungan tiga rumah sakit yang masuk dalam RS Aliyah Group. Yakni RS Aliyah I HUT ke-12 tahun, RS Aliyah II HUT ke-7 tahun dan RS Aliyah III HUT ke-3 tahun. (ali/c)