Kemensos Restui Usulan Pemkot Bangun Rumah Korban Kebakaran

  • Bagikan
Kepala Dinsos Kendari, Abdul Rauf (kanan) mendampingi perwakilan Kemensos meninjau lokasi pembangunan rumah korban kebakaran di TPA Puuwatu

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Kabar gembira bagi korban kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Puuwatu. Pemerintah Kota Kendari bersama Kementerian Sosial (Kemensos) bakal membangun kembali rumah warga yang hangus terbakar beberapa waktu lalu.

Kepala Dinas Sosial Kota Kendari, Abdul Rauf mengungkapkan, tahun ini Pemkot menerima hibah pembangunan rumah korban kebakaran di TPA Puuwatu sebesar Rp 4,5 miliar. Miliaran anggaran itu dikucurkan pemerintah untuk membangun sebanyak 26 unit rumah. “Alhamdulillah usulan Pemerintah Kota Kendari disetujui (direstui) Menteri Sosial. Sehingga tahun ini, kita menjadi satu-satunya daerah yang mendapatkan bantuan,” ungkapnya, kemarin.

Lanjut dia, sukses Pemkot Kendari menerima bantuan dari Kemensos juga tak lepas dari dukungan dan pendampingan dari Pj Wali Kota Kendari yang mengupayakan korban musibah kebakaran mendapatkan perhatian khusus. Lantara korban sebagian besar adalah petugas kebersihan yang menangani sampah kota setiap hari.

Mantan Kabag Kesra Setda Kota Kendari ini menambahkan, rumah yang akan dibangun di TPA Puuwatu anti gempa dan dilengkapi dengan fasilitas air bersih dan rumah sampah (Tempat Usaha Bersama Pengelolaan Sampah). “Hibah pembangunan rumah permanen ini akan diserahkan langsung kepada Pemerintah Kota Kendari bulan ini. Setelah diserahkan kita langsung action,” pungkasnya. (b/ags)

  • Bagikan