KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Setelah bergulir 26 November 2022, perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-XIV Sultra kini memasuki babak akhir. Jumat dan Sabtu, hari ini, menjadi penghujung perebutan medali bagi atlet. Jumat kemarin, panitia sudah menuntaskan sejumlah pertandingan seperti catur, badminton, futsal, tenis meja, voly, bola basket dan tarung drajat.
Tuan rumah Baubau menambah koleksi medali dua hari di penghujung waktu Porprov. Jumat pagi, Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kota Baubau berhasil mencatatkan kemenangan sebagai juara umum.
Ketua Percasi Baubau Idrus Taufik Saidi mengatakan timnya sukses merebut 3 emas kilat beregu, catur kilat klasik beregu, serta catur kilat perorangan. “Alhamdulillah. Kita sekaligus memboyong status sebagai juara umum disusul Kota Kendari dan Kabupaten Konawe Utara. Kemenangan tersebut menjadi kenangan-kenangan akhir tahun 2022 bagi tim kami,” ucap Idrus Taufik Saidi, Jumat (2/12), kemarin.
Mantan Wakil Wali Kota Baubau Maasra Manarfa juga ikut menyumbang medali emas untuk kota tercinta dari cabor bridge. Baubau juga perkasa di cabor futsal dengan menutup partai final dan memboyong medali emas. Hasil terbaik juga diraih oleh tim basket Kota Baubau yang memborong emas di nomor putra dan putri.
Meski dengan penambahan medali itu, Kota Baubau masih tetap tertahan di posisi ketiga klasemen sementara perolehan medali. Baubau baru mengoleksi 47 emas, 38 perak dan 73.
Sedangkan Kota Kendari dan Konawe Utara masih menjadi kandidat kuat calon juara umum. Kendari mengantongi 67 emas, 54 perak dan 60 perunggu. Konawe Utara membuntuti dengan raihan 62 emas, 54 perak dan 47 perunggu.
Masih ada pertandingan tersisa yakni dayung, sepak bola dan beberapa lainnya. Sesuai jadwal semua lomba wajib tuntas keseluruhan pada 3 Desember, hari ini. Sebab penutupan Porprov akan digelar malam ini di Kotamara Baubau. (lyn/b)