KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Kabupaten Buton Tengah (Buteng) menjadi tuan rumah penyelenggaraan Karang Pamitran Daerah II Provinsi Sulawesi Tenggara tahun 2022. Kegiatan yang berlangsung 5 November hingga 10 November 2022 itu dipusatkan di Bumi Perkemahan Pantai Katembe, Desa Madongka, Kecamatan Lakudo. Penjabat (Pj) Bupati Buteng, Muhammad Yusup berharap Karang Pamitran menjadi wadah menjalin silaturahmi antara para pembina di Bumi Anoa.
Para peserta diharapkan mampu berbagi ide dan gagasan dalam menghadapi dan menyelesaikan permasalahan pembinaan pramuka di masing-masing gugus depan. Karang Pamitran, ia harap tidak hanya sekadar seremonial belaka. Peserta yang hadir harus memanfaatkan kegiatan itu sehingga ke depan, peserta Karang Pamitran memiliki konsep dan pemahaman yang sama untuk diterapkan dalam satuan pendidikan yang ada. “Semoga kegiatan ini dapat mendukung kami di Buteng. Salah satunya dalam pengembangan pariwisata berbasis koperasi. Maka sangatlah tepat pelaksanaan kegiatan ini berlokasi di pesisir pantai,” ujar Muhammad Yusup, kemarin.
Kata Muhammad Yusup, penunjukkan Buteng sebagai tuan rumah menjadi bukti daerah ini layak untuk pelaksanaan event-event kepramukaan baik dalam skala daerah, regional, maupun nasional. Apalagi panitia pelaksana menyebut pantai Katembe sebagai lokasi perkemahan terbaik di Sultra. Jika diberi kepercayaan untuk menghelat kegiatan kepramukaan nasional, Muhammad yusup mengaku siap. “Kita siap jadi tuan rumah Karang Pamitran nasional. Menurut panitia provinsi, itu sangat memungkinkan. Kita akan siapkan semaksimal mungkin agar memenuhi syarat-syaratnya. Ini akan menjadi kesempatan bagi Buteng mempromosikan potensi wisata,” tandasnya.
Sementara itu, Sekretaris Kabupaten Buteng, H Kostantinus Bukide mengatakan, berbagai fasilitas pendukung telah disiapkan demi kelancaran kegiatan Karang Pamitran di Buteng. Terdapat tiga bangunan MCK (mandi-cuci-kakus) dengan kondisi yang sangat memadai untuk digunakan para peserta. Fasilitas air bersih dipastikan selalu tersedia.
Untuk keamanan, dua regu tenda bantuan disiapkan dari Polres Baubau. Selain itu juga ada tim bantuan kesehatan (Bankes) yang berjaga 24 jam dengan tiga shift. “Karang Pamitran ini yang pertama di Buteng. Harapan kita semuanya berjalan lancar dan para peserta pulang dengan membawa kesan yang baik,” tutur Kostantinus. (uli/b)