Hari Ini, Ruksamin dan Enam Presidium Kahmi Dilantik

  • Bagikan
Ruksamin

Mengabdi untuk Kemajuan Sultra

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Majelis Wilayah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam Sulawesi Tenggara (MW Kahmi Sultra) bakal dinakhodai tujuh presidium. Ruksamin yang juga Bupati Konawe Utara sebagai "komandan" Kahmi Sultra mengemban amanah Koordinator Presidium, periode 2022-2027.

Para alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) itu mendedikasikan diri untuk mengabdi bagi kemajuan daerah Sultra dan Indonesia. Individu-individu Kahmi tersebar dalam berbagai bidang pengabdian. Mereka berkontribusi dalam perjalanan bangsa dan daerah ini, dulu, kini hingga nanti.

Hari ini, Rabu (19/10), Koordinator Presidium Kahmi Sultra Ruksamin bersama enam presidium dan para pengurus Kahmi bakal dilantik Koordinator Presidium Majelis Nasional Kahmi Ahmad Doli Kurnia Tandjung di Hotel Azizah. Enam Presidium MW Kahmi Sultra yakni Abdurrahman Shaleh, Muhammad Endang, Nur Arafah, Abdul Rasyid Syawal, Nur Alim, dan Zahrir Baitul.

Ketua Panitia Pelantikan Kahmi Sultra Muhammad Nurjaya mengatakan, persiapan pengukuhan dan pelantikan sudah matang menyeluruh. Berbagai persiapan telah ditata dengan baik, seperti penyebaran undangan dan kesiapan tempat pelantikan. "Jumlah pengurus MW Kahmi Sultra yang akan dilantik sekira 217 orang," ujarnya kepada Kendari Pos, Selasa (18/10).

  • Bagikan