Pemprov Buka Seleksi Terbuka Calon Sekda

  • Bagikan

Mencari Sekda Definitif

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Kursi Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sultra saat ini diemban pejabat eselon II berstatus Penjabat (Pj). Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra sedang mencari Sekda definitif. Prosesnya sudah dimulai melalui pembentukan panitia seleksi (Pansel) pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya (JPTM). Bahkan, pansel sudah membuka masa pendaftaran bagi calon Sekda definitif.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Sultra Zanuriah mengatakan, pihaknya sudah mengumumkan pelaksanaan seleksi JPTM. "Pengumuman seleksi JPTM kita sudah umumkan per tanggal 28 September 2022. Pengumuman dilakukan melalui media cetak, dan juga website BKPSDM," ujarnya kepada Kendari Pos, Rabu (28/9), kemarin.

Zanuriah menambahkan melalui pengumuman itu, pansel mengundang Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang memenuhi syarat untuk mendaftarkan diri melalui seleksi terbuka pengisian JPTM Sekda Provinsi Sultra.

Zanuriah
Kepala BKD Provinsi Sultra
  • Bagikan