Kembangkan Karakter Anak, Pemkot – Kendari Pos Gelar Festival Pelajar 2022

  • Bagikan
Sekot Kendari, Ridwansyah Taridala (keempat dari kanan) bersama jajaran sempatkan foto bersama Direktur Kendari Pos, Irwan Zainuddin (ketiga dari kanan) usai membuka kegiatan festival pelajar 2022.

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID - Pemerintah Kota Kendari sangat konsen dalam mengembangkan karakter generasi muda di Kota Lulo. Itu diwujudkan melalui Festival Pelajar 2022 yang bekerja sama dengan Harian Kendari Pos di Graha Pena, Rabu (28/09/2022).

Direktur Kendari Pos, Irwan Zainuddin mengatakan, festival pelajar 2022 merupakan bentuk kepedulian Pemkot Kendari dalam mengembangkan karakter generasi penerus bangsa.

"Kami harap melalui festival pelajar ini anak-anakku bisa berkompetisi, bersaing positif sehingga bisa melatih skill agar bisa tampil (perfom) didepan publik," ungkap Irwan Zainuddin saat membuka festival pelajar 2022.

Sekot Kendari, Ridwansyah Taridala (kiri) didampingi Direktur Kendari Pos (tegah) meninjau stand lomba prakarya Festival Pelajar 2022.

Pada kesempatan yang sama, Sekot Kendari, Ridwansyah Taridala mengapresiasi pelaksanaan festival pelajar tahun ini. Ia berharap melalui festival ini pelajar di Kota Kendari bisa menjadi pionir, penggerak, jadi contoh dan panutan disekolah maupun dilingkungan sekitar. "Jadilah contoh dan panutan bagi keluarga, guru disekolah," pungkasnya.

Sekedar informasi, festival pelajar 2022 diikuti beberapa pelajar mulai tingkat SD, SMP, hingga SMA. Festival dilaksanakn mulai 28 - 30 September 2022. Adapun jenis perlombaannya yakni lomba prakarya yang diikuti siswa SMA/MA dan SMP, lomba rangking 1 untuk SMA, dan lomba senam PGRI untuk pelajar SD dan SMP. (ags)

  • Bagikan