Progres Penataan Kawasan Puday- Lapulu Capai 95 Persen

  • Bagikan
Penataan Puday-Lapulu bakal segera rampung. Program ini merupakan kerjasama Pemkot Kendari bersama Kementerian PUPR mengurangi kawasan kumuh. DOKUMENTASI KENDARI POS

Dilaunching 5 Oktober

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Kabar gembira bagi warga metro. Tidak lama lagi, Pemkot Kendari bakal menghadirkan kawasan wisata baru di kawasan Puday - Lapulu. Saat ini, penataan kawasan didua tempat itu sementara berlangsung. Progresnya sudah mencapai 95 persen. Rencanannya pemkot bakal melaunching kawasan tersebut pada 5 Oktober mendatang.

Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir mengungkapkan, penataan kawasan Puday-Lapulu masih on progres. Pengerjaannya masuk tahap finishing. Ia optimis penataan kawasan kumuh ini akan tuntas sekaligus dilaunching pada 5 Oktober. "Alhamdulillah progresnya menggembirakan. Sedikit lagi rampung dan bisa dinikmati oleh masyarakat," ungkapnya, kemarin.

Penataan kawasan Puday-Lapulu lanjutnya, penting dilakukan dalam rangka mengatasi kekumuhan yang ada dikawasan tersebut, sehingga masyarakat bisa merasakan suasana yang bersih dan sehat layaknya diwilayah lainnya di Kendari.

"Sudah tidak ada kawasan kumuh. Beberapa warga yang terdampak kita fasilitasi tinggal dirusun. Gratis tidak dipungut biaya. Lingkungan yang sebelumnya kumuh ditata kembali. Dibuatan RTH (Ruang Terbuka Hijau), jalan utamanua kita aspal, ada yang kita paving blok, dan beton. Jalan-jalan lingkungan juga kita benahi. Aksesnya lancar dan bersih," kata Sulkarnain Kadir.

  • Bagikan

Exit mobile version