Dari Sultra, Indonesia Lebih Kuat

  • Bagikan
Gubernur Sultra Ali Mazi (empat dari kanan) usai menyerahkan penghargaan kepada Pemkab/Kota peraih penghargaan evaluasi kinerja pelayanan publik tahun 2021 dalam Ekspose Empat Tahun Aman, Senin (5/9), kemarin. Penghargaan diterima Sekda Kota Kendari Ridwansyah Taridala (tiga dari kiri), Pj.Bupati Bombana Burhanuddin (empat dari kiri), dan Wakil Bupati Konsel Rasyid (tiga dari kanan). Pj.Bupati Buton Basiran (dua dari kanan) mewakili pelaku usaha menerima bantuan alat produksi minyak kelapa.

SULTRA MENOPANG EKONOMI INDONESIA

MOMENTUM KEBANGKITAN
-Pemerintahan Gubernur Ali Mazi dan Wagub Lukman Abunawas berusia empat tahun
-Duet berakronim Aman (Ali Mazi-Lukman) itu sudah mempersembahkan berbagai karya pembangunan
-Capaian pembangunan dipparkan dalam ekspose Empat Tahun Aman
-Ekspose itu menjadi momentum kebangkitan Indonesia lebih kuat dari Provinsi Sultra
-Rasanya tekad pemerintahan Aman tidak berlebihan
-Duet Aman sudah meletakkan dasar pijakannya
-Sebut saja, Sultra ini lumbung pangan dan lumbung energi (pertambangan dan mineral)
-Bahkan, Sultra disebut-sebut merupakan cadangan mineral terbesar di dunia
-Indikator lainnya, pasangan Aman membangun berbagai infrastruktur monumental
-Ada RS Jantung, perpustakaan bertaraf internasional, dan jalan wisata Kendari-Toronipa
-Termasuk membangun stadion Lakidende, patung pahlawan nasional Oputa Yi Koo
-Terbaru, Aman membangun gedung kantor gubernur megah dan modern

PERTANGGUNGJAWABAN
-Ekspose Empat Tahun Aman sangat penting Ali Mazi dan Lukman
-Masyarakat perlu dan mesti mengetahui capaian pembangunan Sultra selama Aman memimpin
-Ekspose ini adalah wujud pertanggungjawaban Aman atas amanah masyarakat
-Amanah memimpin daerah dipegang Aman sejak 5 September 2018

EKONOMI BERTUMBUH
-Pasangan Aman membangun sektor ekonomi dan sumber daya manusia (SDM) berkualitas
-Pertumbuhan ekonomi tahun 2021 mencapai 4,10 %
-Pertumbuhan ekonomi Sultra sebelumnya sempat terkoreksi diangka -0,65 %
-Tingkat pengangguran terbuka Sultra menurun
-Tahun 2021, angka pengangguran 3,9 %
-Angka ini turun 0,6 % dari tahun sebelumnya yang berada diangka 4,5 %

IPM
-Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Sultra meningkat dari tahun ke tahun
-Tahun 2017, IPM Sultra bertengger di 69,86 poin
-Tahun 2021, IPM naik menjadi 71,66 poin
-Capaian ini sebagai wujud keberhasilan dibidang pendidikan
-Peningkatan rata-rata lama sekolah dari 8,46 pada (2019) menjadi 9,41 (2020)

INFRASTRUKTUR JALAN
-Sebagian besar program prioritas dan unggulan Pemprov Sultra berjalan baik
-Program unggulan yang saat ini dikerjakan :
1.Pembangunan RS Jantung
2.Perpustakaan bertaraf internasional
3.Jalan wisata Kendari-Toronipa
-Infrastruktur dasar jga dibangun
-Seperti jalan, dermaga, sarana dan prasarana pendidikan serta infrastruktur lainnya
-Pembangunan dan pembenahan jalan difokuskan pada wilayah perbatasan antardaerah
-Ruas jalan provinsi sekira 1.009,28 kilometer
-Sudah diaspal dengan baik sepanjang 733,85 kilometer
-Tahun 2023, jalan provinsi lainnya akan diaspal

SUMBER : EKSPOSE EMPAT TAHUN AMAN
DATA DIOLAH KENDARI POS

  • Bagikan