KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe Utara (Konut) melalui Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) mulai mematangkan persiapan pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Sulawesi Tenggara di Kabupaten Buton dan Kota Baubau. Agenda olahraga empat tahunan itu rencana akan dilangsungkan Desember 2022 mendatang membuat sejumlah cabang olahraga dalam naungan rumah KONI Konut mematangkan seluruh persiapan.
"Awal pekan ini, kami sudah melakukan rapat kordinasi dengan seluruh cabang olahraga, dengan mempersiapkan seluruh persyaratan administrasi. Termasuk atlet yang akan berlaga diberbagai cabor yang dipertandingkan," ujar Ketua KONI Konut, H. Abuhaera, kemarin. Ia menargetkan pada Porprov XIV, mereka harus berada pada posisi juara umum. Makanya, Pemkab Konut telah menyiapkan sejumlah bonus bagi Cabor yang meraih medali disetiap cabang olahraga. Baik medali emas, perak maupun perunggu.
"Pemkab Konut sudah menyiapkan sejumlah bonus. Peraih medali emas kita beri Rp 50 juta, perak Rp 20 juta dan perunggu Rp 10 juta. Termasuk dengan pelatihnya kita juga sudah siapkan bonus," ujar Mantan Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Konut itu. Dari data jumlah cabang olahraga yang akan dipertandingkan, sebanyak 39 Cabor. KONI Konut memastikan dari puluhan Cabor tersebut, semua akan diikuti atlet Konut. Yang akan berlaga diberikan ruang mengikuti seleksi secara terbuka untuk mendapatkan atlet kompetitif dan berkualitas. "Kalau atletnya, kita berikan tanggung jawab penuh pada masing-masing pengurus Cabor untuk melakukan seleksi. Pemkab Konut juga sudah menunjuk masing-masing kordinator pada setiap cabang," pungkas mantan Sekab Konut itu. (c/min)