KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Peran generasi muda dalam mengawal ketahanan pangan nasional, sangat penting. Hal tersebut disadari betul oleh Bupati Konawe Selatan (Konsel), H. Surunuddin Dangga. Sebab menurutnya, milenial akrab dengan komunikasi, media, juga teknologi di dunia pertanian. Bahkan perilaku generasi milenial diyakini mampu menjadi market driver. Bupati dua periode itu mengatakan, sejak kepemimpinannya, Konsel sudah memulai meregenerasi pelaku pertanian. Khususnya mencetak para petani milenial yang tersebar di seluruh wilayah kecamatan.
"Kami di Konsel sudah melakukan regenerasi yang melibatkan petani milenial, hal itu seiring berkembangannya dunia teknologi. Secara otomatis perkembangan alat pertanian akan semakin canggih. Olehnya kami membutuhkan petani-petani milenial yang paham dan melek teknologi serta internet," ungkapnya, Minggu (28/8). Surunuddin menjelaskan, potensi pertanian di Konsel sangat menjanjikan. Luasan lahan 20.495 hektare harus terkelola secara maksimal. Untuk menguatkan pertanian Konsel, dibutuhkan sumber daya manusia yang mampu menjawab tantangan zaman. Ia menyebut, Konsel juga sudah mampu mewujudkan swasembada pangan seperti beras, telur dan ayam serta sapi pedaging.
"Konsel sudah surplus pangan. Beras kita tidak hanya menyuplai dan dibeli warga Kota Kendari, namun juga hingga lintas Provinsi yakni Sulawesi Selatan. Walaupun kami akui, masih banyak kekurangan yang belum terpenuhi dan itu yang akan terus dibenahi," jelas Surunuddin. (c/ndi)