KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Sempat mangkrak bertahun-tahun karena alasan keterbatasan anggaran, pengerjaan akses jalan baru yang menghubungkan Kota Baubau dan Kabupaten Buton, kini dilanjutkan. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buton mengucurkan anggaran penuntasan jalan itu kurang lebih Rp 7 miliar. Pemerintah menargetkan akhir tahun nanti ruas Gonda-Lapodi sudah teraspal mulus. Dari papan proyek yang terpampang di lokasi, pekerjaan itu dilabeli rekonstruksi atau peningkatan kapasitas struktur jalan Gonda- Lapodi. Anggarannya sebesar Rp 7.185.779.183 dengan masa kerja selama 150 hari kalender dimulai sejak 18 Juli tahun 2022.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PU-TR) Kabupaten Buton, Wahyudin, membenarkan pekerjaan proyek itu. Dia juga memastikan jalan tersebut sudah bisa dilintasi dengan nyaman akhir tahun ini. "Sementara dikerjakan. Nanti langsung diaspal juga. Jadi bisa digunakan sesuai akhir kontrak, kira-kira akhir tahun," katanya, kemarin. Ia menjelaskan, jalan itu sudah dirintis pemerintah sejak tahun 2016 lalu. Namun kendala teknis seperti masalah lahan dan anggaran menghambat rencana pemerintah membangun infrastruktur publik itu untuk masyarakat.
Tahun 2019 lalu juga sudah dikerjakan, namun baru pengerasan. Nantilah saat ini baru dianggarkan kembali untuk dilanjutkan. "Tahun ini sudah bisa selesai, kira-kira 5 kilometer. Kalau yang sekarang itu jaraknya 12 kilo sepertinya, lebih dari setengah terpangkas. Tapi terserah masyarakat mau gunakan yang mana, karena jalurnya tidak dialihkan," tambah Wahyudin. (c/lyn)