Tarif Wahana “Bebek Air” di Teluk Kendari : Senin-Kamis Rp 15 Ribu, Weekend Rp 20 Ribu

  • Bagikan
Fasilitas "Bebek Air" yang bisa dimanfaatkan pengunjung di Kawasan Wisata Anjungan Teluk Kendari.

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Anjungan Teluk Kendari punya wahana baru. Bila sebelumnya sudah ada jembatan kaca dan arena bermain anak, kini ada tambahan wahana "bebek air". Kehadiran wahana bermain itu diharapkan bisa menjadi daya tarik bagi pengunjung.

Dirut Perumda Kota Kendari Munir Madjid mengatakan wahana "bebek air" bisa melengkapi arena bermain anak yang sudah ada sebelumnya seperti Kora-kora, Bianglala, dan Komedi Putar. "(Bebek Air) kita sudah hadirkan, dermaganya sementara dibuat. Kita sudah uji coba," ungkapnya, kemarin.

Untuk menikmati wahana bermain bebek air lanjutnya, pengunjung cukup merogoh kocek Rp 15 ribu dihari normal (Senin - Kamis) dan Rp 20 ribu pada Weekend (Jumat - Minggu). "Harganya relatif terjangkau," ungkap Munir.

Di sisi lain, pihaknya juga membuka ruang bagi masyarakat yang ingin berinvestasi mengadakan Kapal Wisata. Kapal Wisata nantinya digunakan pengunjung untuk mengelilingi Teluk Kendari. "Kami terbuka bagi siapa saja yang ingin berinvestasi menyediakan kapal. Nanti kita bagi hasil. Kita siapkan fasilitasnya di sini, termasuk promosi dan sebagainya," kata Munir.

Terpisah, Dewan Pengawas Perumda Kota Kendari, Agus Salim meyambut baik kehadiran wahana bermain anak dikawasan Anjungan Teluk Kendari. Menurutnya, kehadiran fasilitas baru semata-mata untuk menambah pilihan masyarakat yang ingin memanfaatkan fasilitas bermain anak yang sudah disiapkan.

"Pilihannya tidak hanya kora-kora, bianglala, dan komedi putar. Tapi sudah ada juga bebek air. Mudah-mudahan anak-anak kita bisa terhibur dengan berbagai fasilitas yang dihadirkan," pungkasnya. (b/ags)

  • Bagikan