Surunuddin Pacu Daerah Makin Cakap Digital

  • Bagikan
H. Surunuddin Dangga

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe Selatan (Konsel) di bawah kendali Bupati, H. Surunuddin Dangga, terus menekankan pentingnya literasi digital. Tak hanya memahami, namun cakap dalam mengimplementasikan.

Surunuddin mengatakan, seluruh elemen, utamanya pemerintah, tak boleh gagap mengikuti pesatnya perkembangan dunia digital. "Bukan hanya tahu, kita harus cakap memanfaatkan hal itu. Karena jika tidak mengikuti perkembangan zaman, kita akan tertinggal," tegasnya, Senin (25/7). Ia menyebut, Konsel terus memaksimalkan penerapan sistem pemerintahan berbasis elektronik (SPBE). Kurang lebih empat tahun Pemkab telah menerapkan pengelolaan keuangan secara nontunai.

"Sebab dengan penerapan ini, utamanya pengelolaan keuangan bagi saya pimpinan daerah, memudahkan dan aman. Segala transaksi menjadi transparan," sambungnya.

Sementara itu Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfo) Konsel, Hidayatullah, mengakui, di era saat ini, pemerintahan sudah harus berbasis digital. Kebijakan ini dimulai dari lingkup Pemkab. "Contoh sederhananya absen elektronik dan tanda tangan digital. Kemudian pelayanan terhadap masyarakat dan layanan digital lainnya. Misal dalam memperoleh pelayanan, pengguna layanan tak lagi harus datang antre. Dari manapun bisa diakses asal ada internet," jelasnya.

Hidayatullah memastikan, aplikasi dan layanan digital yang digunakan bersahabat dengan penggunaannya dan masyarakat secara luas. "Untuk meningkatkan SDM yang melek digital, pelatihan terus dilakukan Pemkab Konsel. Jadi kita dibiasakan bekerja memanfaatkan teknologi," terangnya. (c/ndi)

  • Bagikan

Exit mobile version