KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Angka peserta atau akseptor Keluarga Berencana (KB) di Kota Kendari, terus bertambah. Sepanjang Januari-Juni,
Dinas Pengendalian Penduduk dan KB (DPPKB) Kota Kendari mencatat peserta aktif KB berjumlah 17.264. Hingga 11 Juli 2022, peserta KB yang baru sebanyak 2.045.
Kepala DPPKB Kota Kendari Jahudding, mengatakan pelayanan KB Kendari akan terus ditingkatkan. Saat ini peserta aktif KB yang tercatat berjumlah 19.309. Januari-Juni sebanyak 17.264, kini bertambah 2.045 orang yang tersebar di beberapa titik. Kecamatan Kendari Barat paling banyak terdapat peserta KB. Ini menjadi salah satu langkah untuk menurunkan angka stunting di Kendari.
"Pelayanan KB ini terus kita lakukan. Pelayanan KB ini salah satu upaya kita untuk menekan angka stunting. Karena dengan penggunaan KB, ini akan menekan jarak melahirkan agar tidak berdekatan," ujarnya, Senin (11/7).
Peserta aktif KB kali ini, kata dia, didominasi oleh pengguna jenis suntik. Yang berjumlah 931 pengguna. DPPKB terus berupaya meningkatkan penggunaan alat kontrasepsi kepada masyarakat. Cara tersebut adalah salah satu upaya untuk mencegah stunting.
Seseorang yang hamil lanjutnya, dengan jarak yang sangat dekat pada kehamilan sebelumnya. Sangat berisiko stunting. Juga dapat memengaruhi kesehatan bagi ibu hamil. Jarak kehamilan yang baik adalah minimal tiga tahun. Karena untuk mengembalikan kondisi ibu pascamelahirkan sekitar satu sampai tiga tahun.
"Jika melahirkan dengan jarak yang dekat, ibunya belum sehat dan hamil lagi maka ibu hamil ini bisa terkena anemia. Jika ibu kekurangan darah maka akan berdampak pada bayi yang ada dalam kandungannya,"pungkasnya. (m1/b)
-Akseptor KB Hingga Juli 2022
*Suntik 931 peserta
Pil 479 Peserta
Kondom 46 Peserta
Implan 428 Peserta
IUD 143 Peserta
Vasektomi 1 Peserta
Tubektomi 17 Peserta
*Asal Peserta KB Baru
Mandonga 78 Peserta
Kendari 91 Peserta
Baruga 211 Peserta
Poasia 421 Peserta
Kendari Barat 533 Perseta
Abeli 90 Peserta
Wua-wua 100 Peserta
Kadia 156 Peserta
Puuwatu 169 Peserta
Kambu 145 Peserta
Nambo 51 Peserta