Waspada Penipuan Mengatasnamakan Pejabat

  • Bagikan
Hj. Andi Tenri Gau

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Ada saja modus para pelaku kejahatan untuk mendapatkan keuntungan, meski dengan cara haram. Salah satunya dengan mengatasnamakan pejabat dalam melakukan aksi kriminalnya. Modus penipuan tersebut saat ini marak terjadi di Kabupaten Kolaka. Dengan menggunakan aplikasi WhatsApp (WA), pelaku penipuan memasang foto profil pejabat untuk meyakinkan korbannya bahwa ia adalah tokoh pemerintahan di Bumi Mekongga.

Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Kolaka, Hj. Andi Tenri Gau, mengaku akun WA-nya telah digandakan oleh pelaku penipuan. "Penipu itu menghubungi teman-teman saya melalui WA. Awalnya ia berpura-pura menanyakan kabar. Lalu ujung-ujungnya ia minta duit," ungkapnya, Kamis (23/6). Atas kejadian tersebut, Tenri mengingatkan untuk berhati-hati agar tidak menjadi korban penipuan. "Kalau ada yang menggunakan foto dan akun WA untuk meminta sesuatu atas nama saya, mohon untuk tidak direspon atau tidak melayani. Langsung diblokir saja karena itu penipu," pesannya.

Tak hanya mengatasnamakan pejabat eksekutif, penipu itu juga mengaku sebagai pejabat legislatif dalam melancarkan aksinya. Untung saja, belum ada korban. "Mohon jangan dilayani jika ada yang WA mengatasnamakan saya dan meminta uang. Itu penipu yang memasang foto profilku. Memang belum ada korban, tapi sudah saya laporkan ke polisi," kata Ketua Komisi III DPRD Kolaka, dr. Hakim Nurmampa, kemarin. (c/fad)

  • Bagikan