KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Kemeriahan penyambutan HUT ke-76 Bhayangkara di wilayah hukum Polres Baubau, masih terus berlanjut. Setelah bakti sosial kesehatan dan pembersihan rumah ibadah, korps dibawah komando AKBP Erwin Pratomo itu menggelar kegiatan yang lebih meriah. Minggu (19/6), jajaran Polres Baubau bersama unsur Forkopimda dan warga bersepeda keliling kota, hingga ditutup dengan senam gembira di pelataran Mapolres Baubau.
Kapolres Baubau, AKBP Erwin Pratomo, mengaku, sepeda gembira dan jalan santai ini juga bertujuan untuk menjaga stamina dan kebugaran tubuh sehingga terhindar dari penyakit, apalagi di masa pandemi Covid-19, kebugaran tubuh dan imunitas harus senantiasa terjaga. "Itu bisa kita lakukan dengan cara berolahraga, sepeda dan senam jantung sehat," katanya.
Selain menyambut hari Bhayangkara ke-76, kata Kapolres,, kegiatan itu juga untuk menjalin sinergitas TNI-Polri dan masyarakat. Ia berharap dengan adanya kegiatan itu, anggota Polri dapat memberi contoh yang baik kepada masyarakat untuk selalu peduli akan kesehatan dan mampu menjalin silaturahmi dengan sesama. "Selanjutnya saya mengucapkan banyak terima kasih kepada semuanya yang sudah semangat dan antusias dalam mengikuti kegiatan ini,” tutupnya. (c/mel/lyn)