Pj.Bupati Buteng Muh.Yusup Punya Program 100 Hari Membangun

  • Bagikan
Pj.Bupati Buteng Muh.Yusup didampingi istri usai dilantik Gubernur Sultra Ali Mazi. Setelah dilantik Pj.Bupati Buteng Muh.Yusup langsung tancap gas menunaikan program pembangunan.


Genjot Sektor Pariwisata, Perdagangan, dan UMKM

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Tampuk pemerintahan Kabupaten Buton Tengah (Buteng) kini di tangan Muhammad Yusup usai dilantik sebagai Penjabat (Pj) Bupati Buteng, Senin (23/5) lalu. Berbagai program prioritas pun telah dirancang sang leader untuk mewujudkan Buteng yang lebih baik. Selain melanjutkan pembangunan bupati sebelumnya, Kepala BPBD Sultra itu juga berjanji menggenjot sektor-sektor potensial.

Dalam 100 hari ke depan, Muhammad Yusup akan fokus membangun Buteng dengan menggenjot sektor pariwisata, perikanan, perdagangan, dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Dan jika tak ada aral melintang, waktu dua tahun akan dimanfaatkan untuk mewujudkan masyarakat Buteng yang lebih sejahtera.

"In Sya Allah, saya akan bekerja dengan baik demi kemajuan kabupaten Buteng ke depannya. Yang lebih utama terkait kesejahteraan masyarakat," ujar Pj. Bupati Buteng Muh.Yusup kepada Kendari Pos, Selasa (24/5), kemarin.

Mantan Kepala BPBD Kabupaten Buteng itu meyakini, dukungan infrastruktur jalan yang mumpuni akan menjadi amunisi dalam mencapai tujuan yang diinginkan. Yakni membaiknya perekonomian daerah dan meningkatnya taraf hidup masyarakat daerah berjuluk Negeri Seribu Gua itu. "Dengan dukungan infrastruktur yang ada, perekonomian daerah maupun masyarakat akan terus didorong," imbuh Muh.Yusup.

Ia sadar bahwa tugas yang diemban tak bisa dikerjakannya sendiri. Dibutuhkan sinergisitas dan dukungan seluruh pihak. Oleh karena itu, ia meminta semua pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) untuk menunjukkan kinerja terbaiknya. Elaborasi gagasan-gagasan yang sifatnya konstruktif perlu terus dipacu. "Untuk kerja-kerja awal ini, mari kita semua memberikan usaha terbaik. Bantu saya dalam membangun daerah ini (Buteng,red)," harap Pj. Bupati Buteng Muh.Yusup.

Sementara itu, Sekretaris Kabupaten (Sekab) Buteng, Kostantinus Bukide mengatakan tidak meragukan kemampuan Pj. Bupati Buteng Muh.Yusup dalam memimpin. Sebab, sang Pj.Bupati Buteng bukanlah wajah baru di daerah itu.

"Saya yakin pembangunan ke depan akan lebih maju. Apalagi, Pj. Bupati Buteng Muh.Yusup pernah menjabat kepala dinas di Buteng. Saya mengajak seluruh ASN, masyarakat dan stakeholder lainnya untuk bersama-sama membantu bupati untuk mewujudkan pembangunan di daerah ini. Saya yakin, ketika kita bekerja sama-sama, pasti pembangunan bisa kita laksanakan dengan baik," tutur Kostantinus Bukide. (uli/b)

  • Bagikan