Meneladani Semangat Perjuangan Oputa Yi Koo

  • Bagikan
Produk kerajinan dan komiditi cengkih.

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Pembukaan Expo dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Sultra ke-58 dirangkaikan dengan berbagai kegiatan. Salah satunya tapak tilas perjuangan Sultan Himayatullah Muhammad Saidi atau dikenal sebagai Oputa Yi Koo.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sultra, Hj. Siti Saleha mengatakan peringatan HUT Sultra ke-58 tahun ini hendaknya dimaknai oleh seluruh insan sebagai momentum untuk meneladani semangat perjuangan Sultan Himayatullah Muhammad Saidi.

"Perjuangan cukup berat. Konon Sultan Himayatullah Muhammad Saidi rela meninggalkan tahtanya dan bergerilya didalam hutan demi menentang penjajahan Belanda. Sehingga ia dijuluki sebagai Raja atau Sultan dihutan," ungkap Sitti Saleha, kemarin.

Makna yang bisa dipetik dari semagat perjuangan Sultan Himayatullah Muhammad Saidi, lanjut dia, masyarakat khususnya generasi muda tetap menggelorakan semangat untuk berkreasi dan berinovasi dalam menghadirkan manfaat bagi sesama.

"Kita harus berusaha menjadi yang terbaik, berkreasi, berinovasi, dan menghadirkan yang terbaik untuk diri sendiri, orang lain, maupun untuk bangsa dan negara. Banyak kreasi, inovasi dan karya yang bisa kita hasilkan untuk kesejahteraan bersama dan  pembangunan daerah," pungkasnya. (b/ags/adv)

  • Bagikan