KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID -- Menjadi rutinitas setiap Bulan Suci Ramadan, Dewan Perwakilan Provinsi (DPP) Inkindo Sultra, selalu berbagi . Minggu (24/4), Inkindo memberikan santunan kepada Rumah Tahfidz dan bantuan pembangunan masjid. Moment tersebut juga dirangkai dengan kegiatan buka bersama keluarga besar Inkindo Sultra,bertempat di Plataran Kantor Sekretariat Inkindo Sultra.
Ketua Inkindo Sultra, Risman Ramli ST, menyatakan, bantuan ini merupakan ungkapan bersyukur keluarga besar Inkindo. Dimana di Bulan Ramadan ini masih diberi nikmat sehat sehingga bisa menjalankan ibadah puasa." Untuk itu kami berbagi, yaitu dengan menyisihkan sedikit yang kami miliki yaitu dari semua anggota Inkindo untuk berbagi,"terangnya didampingi ketua panitia kegiatan Kadir Ramadan, ST.
Selain itu moment Ramadan ini juga dijadikan ajang silaturahmi antara anggota dan keluarga.Baik mereka yang sudah senior ataupun junior, untuk berkumpul bersama di Bulan Ramadan melalui acara buka bersama."Semoga moment seperti ini akan terus menjadi rutinitas kami setiap tahunnya," paparnya.
Bantuan dimaksud, kemarin malam diserahkan langsung kepada perwakilan lembaga masing-masing.Yakni Perwakilan dari Masjid Al Ahqaf, Kendari dan Rumah Tahfidz Wushulul Fawaz Punggolaka. "Semoga bantuan dari Inkindo ini bisa bermanfaat," ucap Risman Ramli kepada penerima bantuan dihadapan para anggota Inkindo yang hadir. (Lis/adv)