KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID — Tidak semua anak menjalani Ramadan bersama keluarga tercinta. Seperti yang dirasakan santriawan dan santriawati Pondok Pesantren Ummul Qurra Kendari Caddi. Mereka harus melaksanakan ramadan secara mandiri di ponpes. Tak ingin melihat para santri sendiri, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Kendari Sri Lestari Sulkarnain berinisiatif untuk berbagi kebaikan dengan menyalurkan bantuan sembako kepada para santi.
Sri Lestari mengatakan, bantuan yang disalurkan bentuk kepeduliannya kepada penghuni ponpes. Pasalnya, para santri harus menjalani ramadan secara mandiri tidak seperti anak lainnya. “Kami harus bantu,” ujarnya.
Diakuinya, bantuan yang diberikan belum bisa menebus kerinduan para santri dengan keluarganya, akan tetapi bantuan tersebut minimal bisa memenuhi kebutuhan para santri selama menjalankan ibadah puasa di pondok.
“Kita harus saling berbagi. Berbagi kebahagiaan dan nikmat rejeki. Mudah-mudahan santriawan dan santriawati bisa melaksanakan ibadah dengan khyusuk sehingga kelak bisa menjadi penerus bangsa yang membanggakan orang tua dan berakhlakul karim,” kata Sri Lestari. (b/ags)