Bupati Bombana Bakal Lantik 109 Kades Terpilih

  • Bagikan

KENDARIPOS.FAJAR.CO.ID — Pelantikan 109 Kepala Desa (Kades) terpilih dijadwalkan 14 Februari 2022. Rencananya, mereka bakal dilantik Bupati Bombana, H. Tafdil.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Bombana, Hasdin Ratta, mengungkapkan, pelantikan Kades terpilih bakal dirangkaikan dengan pengukuhan ketua PKK Bombana sekaligus buka puasa bersama di RTH Bombana.

“Insya Allah, tadi kita sudah rapatkan mekanisme jalanya pelantikan. Tim juga sudah melakukan berbagai persiapan terkait pelantikan, 14 April 2022 mendatang,” ungkapnya.

Hasdin memastikan aduan yang masuk terkait hasil Pilkades serentak, Januari 2022 lalu sudah diselesaikan. Sehingga hal tersebut, tidak akan menganggu jalannya pelantikan 109 Kades terpilih.

“Ada beberapa yang melakukan pengaduan, dan hal tersebut sudah kita selesaikan. Hasilnya juga sudah kita sampaikan kepada mereka,” bebernya.

Kendati demikian, kata dia, sengketa hasil Pilkades yang sudah diselesaikan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) belum bisa diterima, maka dipersilakan agar mereka menggunakan haknya melalui jalur pengadilan.

Diakui Hasdin, terkait dengan jumlah Kades yang bakal dilantik sesuai jumlah desa yang mengikuti Pilkades Januari 2022 lalu.
Yakni 109 desa.

“Namanya Pilkades serentak, maka pelantikan pun akan berlangsung serentak,” pungkasnya (idh/b).

  • Bagikan